Catat Nih, 5 Pantai Indah di Natuna Buat Tujuan Libur Lebaran Nanti!

Pantai di Natuna
Pantai Pasir Panjang di Natuna. (source: Disparbud Kab. Natuna)

TURISIAN.com – Wilayah Natuna di Kepulauan Riau (Kepri) memiliki banyak gugusan pulau. Sehingga banyak melahirkan deretan pantai yang indah memesona di Natuna. Pas banget nih buat daftar tujuan libur lebaran Sobat Turisian nanti.

Pantai menjadi tempat wisata yang favorit di Natuna. Saking banyaknya spot pantai dan alam yang indah, membawa Natuna masuk ke dalam Geopark Nasional.

Hamparan pasir putih dan laut biru yang jernih bersih menjadi ciri khas pantai-pantai di Natuna. Bahkan hebatnya lagi, ada satu wilayah kecamatan yang memiliki 5 pantai yang indah. Tempatnya di wilayah Kelerek, Kecamatan Bunguran Utara.

Berikut 5 pantai di Kecamatan Bunguran Utara, Natuna yang wajib dikunjungi saat berlibur ke sana nanti!

1. Pantai Pasir Panjang

Sebutan lain pantia ini, yaitu Pantai Teluk Selahang. Lokasinya berada tak jauh dari pusat pemerintahan Kecamatan Bunguran Utara. Secara administrasi masuk wilayah Desa Kelarek.

Baca juga: 6 Hal Menyenangkan yang Dapat Dilakukan di Pantai Menganti

Nama Pantai Pasir Panjang berasal dari penampakkan bentangan hamparan pasir putih di bibir pantai ini yang memanjang. View tersebut sungguh indah, terlebih deretan pohon kelapa di sekitar pantai yang menghiasi pesona kecantikan Pantai Pasir Panjang.

2. Pantai Pian Tujuh

Pantai di Natuna

Berikutnya ada Pantai Pian Tujuh yang berada di wilayah Desa Air Mali, Kecamatan Bunguran Utara. Suasana pantainya cukup cantik menawan dengan air laut berwarna biru dan pepohonan rimbun menghiasi sekitar. Sehingga memberikan udara segar, membuat nyaman para penggunjung.

Pantai Pian Tujuh sangat menarik karena memiliki hamparan pasir putih dan laut yang belum tercemar. Bagi Sobat Turisian yang senang beraktivitas di bawah air laut, wajib mengunjungi pantai ini saat berkunjung ke Natuna. Keindahan alam bawah laut sangat memesona.

3. Pantai Teluk Sangki atau Pantai Pering

Pantai di Natuna

Pantai ini terbilang unik karena mempunyai 3 nama panggilan. Awalnya bernama Teluk Sangki, namun kawula muda setempat menyebutnya Pantai Pering. Banyak juga yang menyebutnya sebagai Pantai Air Beras.

Pos terkait