5 Aktivitas Seru di Desa Wisata Pujon Kidul Malang

Desa Wisata Pujon Kidul
Suasana Desa Wisata Pujon Kidul yang memesona dilihat dari Cafe Sawah. (source: indonesia.travel)

Pemukiman ini disulap menjadi destinasi wisata yang menawarkan berbagai aktivitas menarik khas pedesaan. Seperti membuat aneka olahan susu di Pawon Ndeso, belajar membuat batik tulis, topeng, bermain gamelan, dan belajar tarian tradisional di Rumah Belajar.

Jika mencoba membatik tulis di sana, hasilnya bisa dibawa pulang sebagai cendera mata. Atau bisa membeli langsung produk batik karya warga yang dibanderol bervariasi, sekitar ratusan ribu rupiah. Dengan motif yang paling populer yaitu motif capung dan bambu.

Santap Kuliner di Cafe Sawah

Setelah puas dan lelah menjajal aktivitas di Desa Wisata Pujon Kidul, saatnya memulihkan energi dengan asupan makanan. Wisatawan bisa menuju ke Cafe Sawah dengan suasana yang asri dan panorama alam hamparan sawah yang memanjakan mata. Dilengkapi pula sejumlah gazebo sebagai tempat makannya.

Aneka menu kulinernya pun disajikan secara prasmanan (buffet). Jangan lupa abadikan momen di sudut-sudut instagenik kafe ini.

Menginap di Guest House

Akhiri liburan Anda di Desa Pujon Kidul dengan menginap di Guest House Pujon Kidul. Akomodasi ini dilengkapi fasilitas memadai dan sudah memenuhi standar protokol kesehatan.

Tersedia tiga tipe kamar dengan kisaran harga Rp450.000 – Rp500.000 per kamar pada hari biasa (weekday) dan Rp550.000 – Rp600.000 untuk hari libur (weekend). Harga ini bisa berubah kapan saja sesuai kondisi dan kebijakan pihak manajemen.

Baca juga: Telaga Sarangan Magetan Suguhkan Panorama Alam yang Memesona

Berwisata ke Pujon Kidul menjadi pilihan seru dan menyenangkan, selain mendapat pemandangan yang memesona, juga merasakan suasana hangat berinteraksi dengan warga lokal. Menjadi pengalaman baru yang unik dan jarang didapatkan saat berada di perkotaan.*

 

 

 

 

 

 

Pos terkait