Jangan Lewatkan, Traveloka Bagi-bagi Promo Menarik di Tanggal Ini

Traveloka bagi-bagi promo
Ilustrasi tiket dan passport perjalanan. Foto: iStock

TURISIAN.com – Mendekati tutup tahun, perusahaan penyedia layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara daring, Traveloka bagi-bagi promo menarik lho.

Ya, melalui Traveloka Travel Fair 11.11 mulai 4-11 November 2022 seabrek promo diluncurkan. Tentu, dengan harga yang cukup menarik.

Periode promo ini menyediakan diskon hingga 70 persen untuk berbagau produk. Mulai dari akomodasi, transportasi, hingga atraksi wisata.

Promo berlaku di wisata domestik dan juga internasional.

BACA JUGA: 6 Tips Mencari Penginapan di Puncak versi Traveloka Saat Liburan

“Sebagai platform perjalanan dan gaya hidup, Traveloka menghadirkan Traveloka Travel Fair 11.11 untuk menyambut minat berwisata para konsumen yang semakin pulih,” kata Chief Marketing Officer, Shirley Lesmana, dalam siaran persnya, belum lama ini.

Traveloka Travel Fair 11.11 turut menggandeng 4.200 mitra di sektor terkait untuk menyediakan diskon hingga 70 persen.

Program promosi ini juga diselenggarakan secara offline di Lantai Lg Mal Kota Kasablanka, mulai daei 31 Oktober hingga 13 November 2022.

Bagi yang hadir di Traveloka Travel Fair 11.11 berkesempatan mendapatkan air purifier, kupon untuk pemesanan tiket pesawat, ancillaries, international connectivity, dan airport transfer.

BACA JUGA: Traveloka Bukukan Kenaikan Traffic Perjalanan Wisata pada April-Mei 2022

Ada Kupon Spesial

Kupon spesial dapat diperoleh jika melakukan pemesanan tiket pesawat di booth secara langsung pada periode Jam Terbang 11.00-13.00 WIB dan 19.00-21.00 WIB.

Program promosi ini juga didukung dengan adanya peningkatan tren perjalanan wisata di Indonesia, khususnya di akhir kuartal tiga 2022.

Berdasarkan data internal Traveloka, terdapat peningkatan tren pemesanan perjalanan wisata internasional.

BACA JUGA: Beda Artis, Beda Cara Memilih Tempat Wisata, Seperti Raditya-Annisa

Kenaikan tersebut sekitar lima kali lipat dan peningkatan sekitar 30 persen untuk destinasi domestik pada akhir kuartal tiga 2022.

Data tersebut juga didukung dengan data Biro Pusat Statistik (BPS) yang mencatat adanya peningkatan jumlah penumpang domestik sebanyak 33,9 juta pada periode Januari-Agustus 2022.

Angka tersebut dinilai mengalami kenaikan sebesar 92 persen dibanding periode serupa di tahun sebelumnya.

Di sisi lain, jumlah penumpang ke destinasi internasional juga alami peningkatan. Gimana Sobat Turisian? Sudah siap mengejar edisi Traveloka bagi-bagi promo?  ***

Sumber: kompas.com

Pos terkait