Serunya Main Sandboarding dan ATV di Gumuk Pasir Parangkusumo Yogyakarta

Gumuk Pasir Parangkusumo
Aktivitas ATV di Gumuk Pasir Parangkusumo. (source: wonderfulimage)

TURISIAN.com – Saat dengar kata gurun pasir, pasti yang muncul di pikiran kita wilayah Afrika atau Timur Tengah. Ternyata di Yogyakarta juga ada sebuah hamparan pasir, tapi pasir pantai. Terkenal dengan sebutan Gumuk Pasir Parangkusumo.

Kerennya lagi, fenomena gumuk pasir di daerah tropis seperti itu,  hanya ada dua di dunia, Indonesia dan Meksiko. Hamparan pasir luas ini merupakan proses alami yang berlangsung selama berjuta-juta tahun.

Keberadaan Gumuk Pasir Parangkusumo merupakan hasil material vulkanik Gunung Merapi yang terbawa arus Sungai Progo dan Sungai Opak. Kemudian mengendap dan terus menerus dihantam ombak. Saat itulah butiran pasir terbawa angin dan terhempas, lalu membentuk gundukan-gundukan pasir yang saat ini terkenal dengan istilah gumuk pasir.

Kondisi cuaca di area Gumuk Pasir Parangkusumo pun tidak berbeda jauh dengan kondisi cuaca di gurun pasir pada umumnya. Perbedaan suhu antara siang dan malam sangat terasa, apalagi saat siang hari.

Adanya perbedaan suhu yang ekstrem itulah yang membuat tempat ini jarang digunakan untuk camping. Suhu yang ekstrem dan hamparan padang pasir seperti di Arab tersebut, menjadikan gumuk pasir Yogyakarta ini, kerap digunakan untuk kegiatan manasik haji. Sehingga saat tiba di Arab, tubuh mereka sudah bisa menyesuaikan.

Baca juga: 4 Tempat Wisata Belanja Suvenir di Yogyakarta, Wajib Mampir Buat Beli Oleh-Oleh!

Berkat segala keunikannya, gumuk pasir ini menjadi surga para fotografer dan favorit para penyuka wisata selfie. Selain menjadi tempat incaran foto untuk medsos, juga menjadi spot favorit pemotretan pre-wedding. Ada juga para fotografer dan model profesional yang menjadikan tempat ini untuk setting photo session mereka.

Sandboarding & ATV di Parangkusumo

Tak hanya foto-fotoan di sejumlah sudut instagenik, Sobat Turisian juga bisa menjajal berbagai atraksi wisata. Ada atraksi sandboarding yang asyik dengan meluncur di gumuk pasir menggunakan papan yang tersedia. Lalu atraksi seru offroad pasir dengan menggunakan ATV.

Gumuk Pasir Parangkusumo juga sering jadi tempat pembuatan videoklip dan shooting film. Seperti video klip Agnes Monica untuk lagu “Godai Aku Lagi” dan HiVi dengan lagu “Orang Ketiga”.

Destinasi wisata Yogyakarta ini, terletak di Kecamatan Kretek, Kabupetan Bantul. Unutk menuju ke tempat wisata Bantul ini, Sobat Turisian bisa arahkan perjalanan ke Pantai Parangtritis dari Kota Yogyakarta.

Baca juga: Malam Mingguan di HeHa Sky View Aja, Banyak Aktivitas Seru bisa Dicoba!

Sesampainya di Pantai Parangtritis, akan menemukan pertigaan Hotel Gandung. Kemudian ambil arah barat menuju ke arah Pantai Depok. Dari situ lokasinya tak terlalu jauh.*

Pos terkait