PT Angkasa Pura II Memprediksi Masih Akan Terjadi Lonjakan Penumpang di Bandara

PT Angkasa Pura II
Suasana kebisukan di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. (Dok.iStock0

TURISIAN.com – Libur panjang Idul Adha dan libur sekolah telah tiba, dan PT Angkasa Pura II (AP II) memprediksi lonjakan penumpang masih akan terjadi selama periode ini.

Diperkirakan sekitar 3,62 juta orang akan menggunakan moda transportasi udara untuk merayakan momen penting ini.

Menurut catatan AP II, jumlah penumpang mulai meningkat sejak 22 Juni hingga 26 Juni 2023. Selama periode tersebut, tercatat sudah ada sekitar 1,3 juta orang yang menggunakan layanan bandara AP II.

Angka ini naik sekitar 7 persen dibandingkan dengan periode satu minggu sebelumnya, yaitu 15 hingga 19 Juni 2023.

BACA JUGA: Konsep Bandara Banyuwangi Bikin Terkesan Direktur Aga Khan Award

Sementara itu, Presiden Direktur AP II, Muhammad Awaluddin, mengungkapkan bahwa puncak keberangkatan penumpang melalui bandara AP II diperkirakan terjadi pada 27 dan 28 Juni 2023.

Pada tanggal-tanggal tersebut, jumlah penumpang diperkirakan mencapai sekitar 225.000 orang dan 256.000 orang secara berturut-turut.

Awaluddin menekankan bahwa peningkatan jumlah penumpang ini tidak hanya disebabkan oleh libur panjang. Tetapi juga seiring dengan dicabutnya status pandemi Covid-19 yang telah menjadi endemi sejak 21 Juni 2023.

AP II berharap bahwa pencabutan status pandemi ini akan memberikan dampak positif terhadap lalu lintas penerbangan.

BACA JUGA: Ada Perubahan Jadwal Kereta Api Bandara Nih Guys, Catat Waktunya Ya..

Tingkat Kepuasan Penumpang

Sebagai bentuk persiapan menghadapi lonjakan penumpang, AP II dan para pemangku kepentinga bekerja sama erat. Yakni, untuk memastikan kelancaran keberangkatan dan kedatangan penumpang selama musim liburan ini.

Keberhasilan dalam menjaga tingkat kepuasan penumpang menjadi fokus utama bagi AP II.

Tidak hanya itu, PT Angkasa Pura  II juga memiliki target ambisius untuk tahun ini. Awalnya, AP II menargetkan jumlah penumpang di 20 bandara mereka secara keseluruhan mencapai 73 juta orang pada tahun 2023.

Namun, dengan dicabutnya status pandemi, target tersebut dinaikkan sebesar 5 persen menjadi 76,65 juta orang.

BACA JUGA: Kementerian Hukum Nge-hype Banget sama Inovasi Bandara Soetta

Meskipun prospek peningkatan ini menyenangkan, AP II tetap mengimbau penumpang untuk tetap berhati-hati dan menjalankan perilaku hidup sehat dan bersih.

Kepatuhan Protokol Kesehatan

Kepatuhan terhadap protokol kesehatan menjadi tanggung jawab bersama untuk menjaga keamanan dan kenyamanan selama perjalanan udara.

Seiring dengan pemulihan aktivitas penerbangan, AP II bersama maskapai juga berencana untuk mengaktifkan kembali rute-rute penerbangan domestik yang sebelumnya ditutup selama pandemi.

BACA JUGA: Bandara Samarinda Tambah Tiga Penerbangan Setiap Hari

Selain itu, AP II juga akan membuka rute-rute penerbangan domestik baru guna memperkuat konektivitas di dalam negeri.

Dalam hal komposisi penumpang, sepanjang tahun 2023, sebesar 70 persen dari jumlah penumpang merupakan penumpang rute domestik.

Sedangkan 30 persen sisanya adalah penumpang rute internasional. Hal ini menunjukkan peran penting wisatawan domestik dalam mendukung kebangkitan pariwisata nasional.

Ditambahkan Muhammad Awaluddin, pihaknya akan bekerja sama untuk memperkuat konektivitas di rute-rute domestik. Langkah ini bertujuan untuk memfasilitasi pertumbuhan pariwisata domestik dan memperluas aksesibilitas bagi wisatawan dalam negeri. ***

Pos terkait