Yuk Liburan ke Pulau Pasumpahan, Panorama Alamnya Indah Banget!

Pulau Pasumpahan
Pulau Pasumpahan, Kota Padang, Sumbar. (Source: Dispar Kota Padang)

TURISIAN.com – Kota Padang wajib masuk daftar kunjjungan kalau Sobat Turisian liburan ke Sumatera Barat. Kota ini mempunyai banyak objek wisata menarik an asyik untuk kalian datangi. Salah satunya ada Pulau Pasumpahan yang menyajikan panorama alam yang indah banget.

Pasumpahan merupakan salah satu dari 11 gugusan pulau yang indah dan eksotis di perairan depan Kota Padang. Pulau yang satu ini terletak di perairan Bungus Teluk Kabung, dengan luas mencapai kurang lebih 5 hektare.

Sebelumnya, destinasi wisata ini mungkin belum begitu populer. Namun kini banyak wisatawan meminatinya karena memiliki hamparan pasir putih yang halus dan air laut yang relatif masih jernih. Tambah juga pemandangan alamnya yang indah memesona.

Pulau Pasumpahan awalnya terkenal sebagai pulau yang tak berpenghuni, tetapi karena lama-kelamaan mulai banyak yang mengenal potensi wisatanya yang memikat. Hingga akhirnya masyarakat setempat mulai mengelola pulau ini.

Seperti dari segi akomodasi misalnya, dari yang semula hampir tak ada penginapan di tempat ini. Kini sudah terdapat beberapa cottage atau pondokan dan ke depannya akan terus bertambah.

Baca juga: Bertandang ke Pantai Padang yang Indah, Lengkap dengan Berbagai Daya Tariknya

Fasilitas pendukung lainnya di Pulau Pasumpahan pun sudah tersedia dan terbilang lengkap. Sobat Turisian bisa menemukan berbagai warung milik warga setempat. Mereka menjual makanan dan minuman dengan harga cukup terjangkau.

Di objek wisata Kota Padang ini, Sobat Turisian juga bisa bebas mendirikan tenda sendiri untuk berkemah di tepi pantai. Kalau tidak membawa tenda, kalian dapat menyewanya di tempat yang telah pengelola sediakan. Biaya sewanya cukup terjangkau, Sob!

Akses ke Pulau Pasumpahan Padang

Buat Sobat Turisian yang tertarik berkunjung ke pulau ini, harus menyeberang laut terlebih dahulu. Kalian bisa melalui dua titik penyeberangan, yaitu melalui Sungai Pisang atau Pelabuhan Teluk Bungus.

Jarak dari pusat Kota Padang ke Pelabuhan Teluk Bungus hanya sekitar 18,6 km. Sedangkan ke Sungai Pisang, jaraknya lumayan jauh mencapai 32,9 km.

Baca juga: Air Terjun Nyarai Surga Tersembunyi di Padang Pariaman

Tetapi kalau Sobat Turisian berangkat dari Sungai Pisang, penyeberangannya lebih cepat dari Pelabuhan Teluk Bungus. Karena jarak dermaga di sungai tersebut ke Pulau Pasumpahan jaraknya lebih dekat.*

 

Pos terkait