Air Terjun Tikuarau, Pesona Alam Tersembunyi di Tanah Kolaka

Air Terjun Tikuarau
Air Terjun Tikuarau di Kolaka, Sultra. (Source: Dispar Sultra)

TURISIAN.com – Di luar pantai-pantai Sulawesi Tenggara (Sultra) yang indah. Masih banyak pula objek wisata air terjun yang wajib Sobat Turisian kunjungi saat liburan ke Bumi Anoa ini. Seperti Air Terjun Tikuarau di Kabupaten Kolaka.

Air Terjun Tikuarau menyajikan keindahan yang bisa Sobat Turisisan nikmati dari bawah. Sambil merasakan hembusan angin cukup kencang dan airnya yang sangat dingin. Karakteristiknya berbentuk susunan batu menyerupai anak tangga.

Lokasinya berada di Kelurahan Ulunggolaka, Kecamatan Latambaga, Kabupaten Kolaka, Sultra. Dari pintu masuk kawasan Taman Wisata Alam Kea-kea, Ulunggolaka, Kolaka, Sobat Turisian membutuhkan waktu kurang lebih 2 jam. Berjarak sekitar 8 kilometer dengan berjalan kaki menelusuri hutan untuk sampai ke Air Terjun Tikuarau.

Makanya untuk datang ke sini, Sobat Turisian harus dalam kondisi tubuh yang prima. Kemudian mesti berhati-hati ketika memasuki rute pendakian karena kondisi jalannya cukup kecil dan berada di pinggir jurang. Saat berkunjung ke objek wisata Sultra ini sebaiknya menggunakan jasa pemandu yang bisa menjadi penunjuk jalan.

Daya Tarik Air Terjun Tikuarau Kolaka

Sepanjang perjalanan, Sobat Turisian akan mendengar suara aliran air yang memecah keheningan di tengah hutan alami. Setibanya di air terjun ini, tampak bongkahan batu kali yang besar dengan ketinggian hingga 10 meter menghiasi pemandangan di sekitarnya.

Baca juga: Pacu Adrenalin di Arung Jeram Sungai Tinukari Sulawesi Tenggara

Sobat Turisian pun dapat menikmati jatuhnya air dari sisi kanan karena terdapat batu yang landai dan bisa menjadi tempat beristirahat sembari memandangi keindahan air terjun ini. Meski demikian, selama berada di sekitar air terjun, tetap perlu berhati-hati karena batunya cukup licin.

Tambah lagi, untuk mencapai bongkahan batu tersebut belum ada rute khusus yang dibuat. Melainkan Sobat Turisian harus menelusuri satu persatu bongkahan batu di bawahnya. Batu yang landai itu pun biasanya menjadi titik bagi pengunjung yang ingin camping.

Nah kalau mau lebih puas mengekplorasi dan benar-benar menikmati pesona Air Terjun Tikuarau mulai dari suasana pagi, siang, dan sore hari, Sobat Turisian bisa melakukan kemah di sana. Tak lupa untuk menyiapkan dan membawa sejumlah perlengkapan camping mulai dari tenda hingga logistik.

Perjalanan ke Air Terjun Tikuarau Kolaka

Jika tak tertarik untuk camping, Sobat Turisian harus berangkat pagi agar sore harinya bisa pulang. Perbekalan logistik menjadi hal penting untuk kalian bawa selama perjalanan, terutama air minum.

Baca juga: Meski Aksesnya Berat, Gunung Mekongga Panorama Alamnya Bikin Betah

Perjalanan dari ibu kota Kolaka ke Taman Wisata Alam Kea- Kea membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit. Agar sampai ke tempat ini, Anda bisa menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.  Untuk tiket masuknya, Sobat Turisian cukup bayar sekitar Rp5 ribu per orang.*

 

Pos terkait