Kampoeng Jowo Sekatul Kendal, Desa Wisata Bernuansa Tradisional Jawa Kuno

Kampoeng Jowo Sekatul Kendal
Fasilitas kolam renang di Kampoeng Jowo Sekatul, Kendal, Jateng. (Source: Disporapar Kendal)

TURISIAN.com – Untuk liburan nanti, Sobat Turisian bisa rencanakan mengunjungi Kampoeng Jowo Sekatul di Kendal, Jawa Tengah. Tempat ini merupakan desa wisata yang menawarkan nuansa tradisional Jawa Kuno. Dengan ciri utamanya berupa bangunan Joglo khas Jawa Tengah.

Desa wisata yang memiliki luas area sekitar 12 hektare tersebut, berada di kawasan Perbukitan Medini yang terletak di kaki Gunung Ungaran. Sehingga saat berkunjung ke sini, Sobat Turisian akan merasakan nuansa pegunungan yang sejuk dengan bangunan khas tradisional ala tempo dulu.

Pada hari-hari tertentu, suasana Kampoeng Jowo Sekatul akan lebih meriah karena ada suguhan live music. Berupa penampilan Sinden serta musik tradisional gamelan yang menyambut para pengunjung.

Sobat Turisian tak perlu bayar tiket kalau hanya mau masuk atau sekadar jalan-jalan di Desa Wisata Sekatul ini. Kecuali jika kalian menggunakan fasilitas lanjutan yang ada di sini, barulah mengeluarkan uang untuk bayar.

Ada beragam fasilitas atau wahana di Kampoeng Jowo Sekatul yang mesti bayar kalau Sobat Turisian ingin mencobanya. Antara lain berenang, bermain flying fox, atau memesan makanan untuk kalian nikmati di gazebo-gazebo berbagai ukuran yang berbentuk joglo. Terdapat pula gazebo yang lebih unik karena berada di atas pohon.

Menikmati kuliner bersama keluarga, Sobat Turisian bisa pilih gazebo maupun Joglo berukuran kecil. Sedangkan bagi rombongan yang ingin menikmati makan secara bersama-sama, bisa memakai rumah joglo besar yang dapat menampung hingga puluhan orang.

Baca juga: Gubug Lereng Merangan Kendal Tawarkan View Keindahan Sawah dan Perbukitan

Ingin lebih seru saat liburan Kampoeng Jowo Sekatul, Sobat Turisian bisa menjajal wahana outbond yang tersedia. Bagi kalian yang ingin berpetualang menikmati keindahan pengunungan, dapat juga menyewa Jeep Wisata.

Paket Jeep Wisata tersebut akan membawa kalian berkeliling kawasan desa ini. Bahkan ada jalur naik menuju kebun teh yang berjarak sekitar 5 km dari lokasi wisata Kampoeng Djowo Sekatul.

Lokasi & Akses ke Kampoeng Jowo Sekatul

Objek wisata pedesaan yang satu ini terletak tak jauh dari Kota Semarang. Tepatnya berada di Desa Margosari, Kecamatan Limbangan, ujung tenggara Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Sekitar 60 menit perjalanan dari pusat kota Kendal atau kurang lebih 15 menit dari pusat Kecamatan Boja.

Akses menuju Kampoeng Jowo Sekatul, bisa Sobat Turisian mulai dari pusat kota Kendal dengan melalui jalur Ungaran atau Ngaliyan. Lalu dari arah Simpang Lima menuju arah barat melalui Ngaliyan, terus saja ke BSB.

Kemudian lanjut saja melalui jalan utama tersebut, setelah tiba di persimpangan jalan ada cukup papan petunjuknya. Dari Simpang Lima sampai ke desa wisata yang satu ini jaraknya sekitar 27 km.

Baca juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Stasiun Kereta yang Menarik Kalian Kunjungi!

Sementara kalau Sobat Turisian melalui jalur Ungaran, dari alun alun ambil arah ke barat menuju Gunungpati. Jika sudah sampai pertigaan Pasar Gunungpati, teruskan ke jalan yang sedikit agak belok kiri sampai Jalan Semarang Boja dan belok kiri lagi. Dari sini sudah cukup banyak papan tanda petunjuk menuju lokasi Kampoeng Jowo Sekatul.*

Pos terkait