TURISIAN.com – Pulau Kartika menjadi salah satu pilihan destinasi wisata bahari yang bisa Sobat Turisian kunjungi saat liburan ke Konawe Selatan (Konsel). Keindahan alamnya bakal bikin kalian terpesona dan bikin jatuh cinta.
Objek wisata alam ini terletak di Kecamatan Moramo Utara, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara. Di sini Sobat Turisian bisa menikmati hamparan pasir putih nan bersih dan air lautnya yang jernih.
Pesonanya makin bertambah dengan deretan pepohonan hijau yang membuatnya tampak asri dan memanjakan mata. Bagian belakang Pulau Kartika ini juga terdapat gugusan batu kurst menjulang tinggi. Sehingga semakin lengkaplah daya pikat pulau yang satu ini.
Saking jernihnya air laut di pulau tersebut, membuat Sobat Turisian bisa mengamati ikan berenang dengan beragam tumbuhan biota laut tanpa bantuan alat. Bergeser ke bagian belakang pulau, terlihat gugusan batu karst yang berdiri kokoh. Gugusan batu ini menjulang tinggi membentuk lingkaran, sehingga jika kalian melihat dari atas tampak seperti kolam air laut.
Baca juga: Puncak Popalia Tempat Asyik Buat Camping dan Hiking di Konawe Selatan
Suasana damai dan asri pun bisa Sobat Turisian nikmati dengan rindangnya pepohonan hijau di sekitar gugusan batu yang juga menambah kesan alami. Kalau kalian tertarik berkunjung ke Pulau Kartika, dari Kota Kendari dapat menempuhnya dengan waktu kurang lebih 55 menit memakai kendaraan darat via pelabuhan penyeberangan Wawatu.
Akses Menuju Pulau Kartika Konsel
Akses ke destinasi wisata abhari Konsel ini pun cukup mudah Sobat Turisian jangkau. Dari Kota Kendari kalian dapat menggunakan roda dua dan empat. Menuju ke pelabuhan penyeberangan di Desa Wawatu, Kecamatan Moramo Utara dengan durasi perjalanan sekira 45 menit.
Selanjutnya, dari pelabuhan menyeberang dengan kapal ke Pulau Kartika. Jaraknya cukup dekat, hanya sekitar 15 menit. Untuk biaya sewa kapal pergi pulang, kurang lebih Rp350 ribu. Kapasitas kapal tersebut bisa mencapai 6 sampai dengan 10 orang.
Baca juga: Liburan ke Desa Namu Konawe Selatan dengan Alamnya yang Memesona
Pulau Kartika sendiri merupakan gugusan pulau yang ada di pesisir Moramo Utara. Lokasinya berdekatan dengan dua pulau lain yang juga menjadi objek wisata bahari Konsel, yakni Pulau Senja dan Pulau Lara.*