Liburan ke Desa Namu Konawe Selatan dengan Alamnya yang Memesona

Desa Namu
Spot pantai Indah di Desa Namu, Konawe Selatan. (Dispar Sultra)

TURISIAN.com – Liburan ke Desa Namu di Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara (Sultra) sangat berkesan karena Sobat Turisian bisa menikmati keindahan alamnya yang memesona. Di sini kalian bisa memanjakan mata dan menyegarkan pikiran.

Desa Namu ini menyajikan pemandangan alam berupa keindahan lanskap air laut yang jernih berwarna biru dan hamparan pasir putih. Tambah dengan pohon kelapa yang berbaris rapi menambah eksotisnya suasana pantai ini.

Lokasi desa ini yang cukup terpencil membuatnya masih asri dan jauh dari polusi. Letaknya berada di Kecamatan Laonti, Kabupaten Konawe Selatan, Sultra.

Untuk mencapai desa ini, Sobat Turisian akan menggunakan satu-satunya akses, yaitu melalui jalur laut dari Pelabuhan Rakyat, Desa Langgapulu, Kecamatan Kolono Timur. Durasi penyeberangannya kurang lebih selama 30 menit.

Jika Sobat Turisian berangkat dari Kendari, ibu kota Provinsi Sultra, jarak ke Pelabuhan Rakyat di Desa Langgapulu itu, berkisar 95 km. Dengan waktu tempuhnya mencapai  2,5 jam berkendara.

Baca juga: Nih Indonesia Punya! Benteng Wolio Buton Sebagai Benteng Terluas di Dunia

Setelah perjalanan darat tersebut berlanjut dengan perjalanan laut dengan kapal kecil milik masyarakat sekitar pelabuhan. Tak perlu ragu soal biaya, umumnya kapal penyeberangan dengan kapasitas 6-9 orang harganya sekitar Rp 500 ribu. Harga yang cukup terjangkau kalau dibagi setiap penumpang. Bahkan sudah termasuk untuk jasa antar jemput wisatawan.

Akomodasi di Desa Namu Konawe Selatan

Kemudian untuk penginapan, Sobat Turisiain dapat memilih melakukan camping di tepi pantai atau menyewa homestay yang penduduk sediakan. Tarifnya tergolong murah, hanya Rp25.000 per malam untuk satu orang dan Rp. 50.000/malam. Sudah termasuk sekali makan dengan menunya yang dijamin memuaskan.

Jika Sobat Turisian sudah memilih untuk menginap menggunakan tenda, bisa memanfaatkan air bersih yang telah tersedia secara gratis. Desa Namu ini memiliki sumber air bersih yang melimpah. Air dari gunung, masyarakat salurkan ke bak penampungan lalu ke rumah-rumah mereka.

Beda lagi terkait dengan listrik, saat malam hari warga di desa ini hanya mengandalkan genset untuk penerangan. Mulai dari pukul 18.00 hingga pukul 22.00 dan biaya operasionalnya berasal dari iuran rutin warga setempat.

Spot Wisata di Desa Namu Sultra

Di Desa Namu Konawe Selatan, Sobat Turisian bisa menikmati juga keindahan Pantai Namu yang berada di Dusun III. Pantai ini menawarkan pasir panjang dan pasir timbul saat air sedang surut.

Baca juga: Terpukau dengan Air Terjun Lamesou, Hidden Gem Wisata Konawe Utara

Selain itu, Sobat Turisian juga dapat berenang sepuasnya atau mengabadikan momen seru bersama teman-teman di jembatan kayu. Jangan lupa swafoto dulu di spot jembatan ini, Sob!

Bagi Sobat Turisian yang hobi snorkeling, tak perlu jauh dari pantai. Di sekitaran dermaga pelabuhan, ada gugusan karang melintang panjang, sangat cocok untuk snorkeling atau aktivitas penyelaman.

Spot pantai di Desa Namu ini bukanlah satu-satunya daya tarik wisata. Namun ada juga beberapa keindahan alam lainnya, seperti Air Terjun Pitundengga. Lokasinya berjarak sekira 1,5 km dari pemukiman masyarakat desa.

Sobat Turisian harus melalui bukit yang menanjak untuk sampai ke lokasi air terjun tersebut. Selain Air Terjun Pitundengga, kalian juga dapat memanjakan mata di sebuah spot yang cocok menjadi landscape foto.

Baca juga: 4 Aktivitas Seru di Pantai Toronipa Konawe, Bikin Liburanmu Berkesan!

Nama tempatnya Puncak Punggung Perahu. Dari puncak ini, Sobat Turisian bisa melihat hamparan pohon kelapa yang tampak membatasi darat dan lautan. Lalu pulau-pulau di sekitarnyapun terlihat dengan jelas.*

Pos terkait