Liburan ke Pantai Tanjung Karang Donggala yang Indah dan Menyenangkan

Pantai Tanjung Karang Donggala
Pantai Tanjung Karang Donggala. (Source: Dispar Donggala)

TURISIAN.com – Pantai Tanjung Karang yang terletak di Kecamatan Banawa memiliki pantai yang berpasir putih berada persis di mulut Teluk Palu, sebelah utara dari kota tua Donggala. Tempat ini wajib Sobat Turisian kunjungi untuk nikmati keindahan alamnya dan berbagai aktivitas wisata yang seru serta menyenangkan.

Di kalangan masyarakat Sulawesi Tengah khususnya di Kota Palu, Pantai Tanjung Karang merupakan salah satu tempat wisata yang cukup familiar. Bahkan telah banyak wisatawan mancanegara khususnya dari Eropa dan Australia berkunjung ke pantai ini.

Saat berlibur ke objek wisata Donggala ini, Sobat Turisian tinggal pilih saja mau datang dan sekadar menikmati indahnya hamparan pantai pasir putih. Atau memilih aktivitas seru namun lebih menantang dengan mencoba snorkeling atau diving di area Pantai Tanjung Karang.

Tanjung Karang ini terkenal akan ekosistem bawah lautnya yang menawan. Di sini juga terdapat beberapa spot penyelaman yang bervariasi, termasuk titik penyelaman unggulan bagi para penyelam profesional. Yaitu spot kapal kargo Giliraja yang karam pada saat terjadinya pemberontakan Permesta pada tahun 1958.

Baca juga: Yuk Berenang di Sumur Raksasa Pusentasi Donggala! Katanya Bisa Bikin Awet Muda!

Pesona alam di atas maupun di bawah laut tempat wisata Donggala ini sama-sama indah dan memanjakan mata. Jamin deh Sobat Turisian akan puas dan betah berlama-lama di pantai ini.

Fasilitas Pantai Tanjung Karang Donggala

Destinasi wisata Pantai Tanjung Karang Donggala ini pun telah lengkap dengan fasilitas akomodasi berbagai jenis homestay dan penginapan dengan harga yang cukup terjangkau. Jika Sobat Turisian ingin penginapan dengan fasilitas yang lebih lengkap, tersedia juga pilihan resort.

Resort ini menawarkan kamar tidur lengkap, cafe, alat snorkling/diving, bahkan tim yang akan mengantarkan Sobat Turisian ke titik diving terbaik di Tanjung Karang. Saat diving, Sobat Turisian pasti betah karena mudah menemukan beberapa jenis ikan, seperti jenis parrot fish, napoleon, ikan badut dan berbagai jenis terumbu karang.

Kemudian untuk urusan kuliner, di tempat wisata Donggala ini terdapat berbagai rumah makan yang menyajikan masakan seafood yang makyus. Mulai dari ikan bakar, cumi bakar, dan olahan boga bahari lainnnya. Harga beberapa menu di sini pun masih cukup terjangkau, berkisar Rp. 25.000 sampai Rp. 60.000 per porsi.

Perjalanan ke Pantai Tanjung Karang 

Sobat Turisian yang tertarik berkunjung ke sana, akan menempuh perjalanan menuju Pantai Tanjung Karang sekitar 45 menit dari Kota Palu. Dapat menggunakan kendaraan pribadi roda dua ataupun roda empat.

Sepanjang perjalanan, Sobat Turisian akan disuguhi pemandangan gunung yang menjulang hampir di setiap sudut. Hamparan pohon kelapa dan birunya laut akan membuat perjalanan kalian akan terasa semakin menyenangkan.

Baca juga: Liburan ke Kepulauan Togean, Alam Indah dan Aktivitas Wisatanya Seru!

Pantai Tanjung Karang Donggala biasanya akan ramai pada saat weekend dan hari libur lainnya. Untuk masuk ke lokasi wisata ini, Sobat Turisian juga harus membayar biaya masuk sekitar Rp.10.000 per orang.*

Pos terkait