TURISIAN.com – Konser Spektakuler God Bless tinggal menunggu hari saja. Sebuah perayaan era emas mereka dalam panggung musik Tanah Air yang akan membuat histeris pengemarnta.
Dedengkot musik ini akan manggung 10 November 2023, di Istora Senayan, Jakarta, dalam “God Bless 50 Tahun Konser Emas with Tohpati Orchestra,” sebuah acara megah yang sangat dinanti.
Dalam keterangan persanya Sabtu, 29 Oktober 2023, God Bless berencana untuk menyatukan karakteristik musik rock ikonik mereka dengan gemerlap orkestra di bawah kendali legendaris Tohpati.
Rangkaian bintang terkenal Indonesia juga akan mempercantik panggung. Termasuk Padi Reborn yang akan tampil sebagai band pembuka.
BACA JUGA: Asyiik, The Papandayan Jazz Festival Segera Tiba
Kolaborator hebat seperti Anggun dan Nicky Astria, Kaka dari Slank, Kotak Band, dan gitaris ulung Eet Sjahranie juga akan ikut memeriahkan konser.
Sementara itu, para anggota God Bless, yang terdiri dari Achmad Albar (vokal), Ian Antono (gitar), Donny Fattah (bass), Abadi Soesman (keyboard). Dan Fajar Satritama (drum), tak sabar untuk memberikan penampilan terbaik mereka di panggung emas ini.
Achmad Albar, vokalis yang karismatik, mengaku seperti merasakan kembali detakan adrenalin saat mereka pertama kali tampil di Taman Ismail Marzuki pada 5 Mei 1973.
BACA JUGA: Biar ‘Gak Zonk’ Saat Beli Tiket Konser Musik, Simak Pernyataan APMI Ini
Sebuah antologi musikal
Ia menyatakan dengan penuh semangat, “Kini, bertepatan dengan Hari Pahlawan pada 10 November 2023, kami ingin menghadirkan sesuatu yang istimewa bagi seluruh penggemar musik rock di Tanah Air.”
Sedangkan Ian Antono, salah satu gitaris legendaris, turut merasakan euforia yang sama. Persiapan intens dan pemantapan konsep telah dilakukan oleh tim untuk memastikan bahwa konser ini akan menjadi salah satu penampilan terbaik mereka.
Ia berharap konser ini akan menjadi sebuah antologi musikal yang merefleksikan perjalanan panjang God Bless selama 50 tahun di industri musik Indonesia.
BACA JUGA: Sukses Konser iKON di Malaysia Bakal berlanjut ke Indonesia? Begini Ceritanya
Namun, tidak hanya musikalitas yang menjadi fokus konser ini. Pengaturan panggung, tata visual yang memukau, dan pencahayaan yang memukau. Ini untuk menciptakan pengalaman tak terlupakan bagi penonton yang hadir.
Tiket untuk “God Bless 50 Tahun Konser Emas with Tohpati Orchestra” tersedia dalam empat kategori yang berbeda. Untuk, Platinum seharga Rp2.500.000, Gold seharga Rp1.250.000, Silver seharga Rp750.000.
Dan Festival seharga Rp500.000. Pembelian tiket secara online dapat dilakukan melalui situs web resmi www.loket.com.
Jadi, jangan sampai ketinggalan momen bersejarah ini yang akan menggetarkan panggung musik Indonesia! ***