TURISIAN.com – Liburan di Kabupaten Malang akan semakin menarik jika Sobat Turisian mengunjungi Pantai Sendang Biru. Objek wisata bahari yang menyajikan pemandangan alam yang bakal membuat kalian terpukau dengan keindahannya.
Destinasi wisata pantai di Malang yang satu ini juga menjadi titik penyeberangan ke Pulau Sempu. Adanya pulau tersebut, membuat pantai tersebut memiliki ombak yang tidak terlalu besar seperti pantai laut selatan lainnya. Jika tak ingin menyeberang Sobat Turisian bisa menikmati view pulau itu dari tepi pantai ini.
Nama pantai ini pun berasal karena di sini terdapat sumber mata air yang biasa disebut sebagai sendang. Airnya berwarna biru yang sangat jernih. Hamparan pasir putihnya juga cukup bersih sehingga akan menggoda Sobat Turisian untuk segera berada di atasnya.
Selain menyajikan keindahan alam, Pantai Sendang Biru juga terkenal sebagai tempat pendaratan dan pelelangan ikan di Malang. Hingga tak heran, pemandangan perahu nelayan yang tertata rapi di sepanjang bibir pantai maupun yang berada di tengah lautan akan Sobat Turisian temui di sini.
Atraksi Wisata di Pantai Sendang Biru
Aktivitas seru yang bisa Sobat Turisian lakukan di pantai ini, mengarungi perairan dengan naik perahu-perahu sewaan. Biasanya harga sewanya berkisar Rp100 ribu untuk perahu bermotor dan Rp50 ribu untuk perahu dayung.
Baca juga: Coban Glotak, Hidden Gem Wisata Air Terjun Kabupaten Malang
Saat naik perahu tersebut, cobalah berhenti sejenak di tengah lautan untuk menikmati pemandangan bawah laut yang dapat terlihat jelas. Tampak pemandangan ikan-ikan kecil yang berenang di sela-sela karang. Membuat pengalaman liburan kalian di Pantai Sendang Biru lebih berkesan dan tidak akan terlupakan.
Kalau ingin merasakan suasana malam di sini, Sobat Turisian juga dapat mendirikan tenda di pinggir pantai sambil membakar ikan dan menikmati pesona indahnya pantai. Kalian dapat membeli ikan-ikan segar hasil tangkapan langsung dari para nelayan sebagai oleh-oleh maupun menyantapnya langsung di tempat.
Tak hanya itu, di Pantai Sendang Biru juga sajian budaya yang menarik. Kalau penasaran Sobat Turisian bisa datang pada tanggal 7 atau 8 Syawal. Atraksi budayanya berupa tradisi masyarakat menuju Pulau Sempu untuk mengambil air tawar yang mereka percaya keramat dan mujarab untuk kesehatan atau kesembuhan penyakit. Kalian pun bisa mengikuti seluruh prosesi tradisi tersebut.
Lokasi Pantai Sendang Biru Malang
Letak objek wisata pantai ini berada sekira 30 km di bagian selatan Malang. Tepatnya masuk wilayah Desa Sumber Agung, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Untuk menjangkau Pantai Sendang Biru, Sobat Turisian bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil dan motor. Atau juga kendaraan umum yang bisa kalian akses menggunakan mikrolet jurusan Gadang – Turen – Sendang Biru.
Baca juga: Uji Adrenalinmu dan Rasakan Keseruan di Kasembon Rafting Malang!
Liburan di sini pun cukup nyaman karena sudah tersedia beberapa fasilitas penunjang pariwisata. Di antaranya area parkir, toilet, kamar mandi, musala, warung makan, penginapan, rumah jaga, dan persewaan perahu.*