Eksotisme Danau Kaolin di Bangka Tengah, Hidden Gema yang Mempesona

Danau kaolin
Suasana di objek wisata Danau Kaolin di Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. (Foto: Turisian.com/Duta Ilham)

TURISIAN.com – Tepat di jantung Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, tersembunyi sebuah destinasi alam yang memukau, Danau Kaolin.

Tempat ini oleh penduduk setempat  juga akrab disebu dengan  Kulong Biru. Keindahan danau ini bukan hanya menjadi kebanggaan warga.

Tetapi juga telah menarik perhatian nasional, berhasil masuk nominasi Destinasi Unik Terpopuler pada Anugerah Pesona Indonesia 2019.

Sementara itu, Danau Kaolin terletak di Desa Nibung, Kecamatan Koba, sekitar 60 kilometer dari Bandara Depati Amir dan hanya 15 kilometer dari pusat Kota Koba.

BACA JUGA: Perayaan Festival Lentera PSMTI 2024, Melambangkan Kekuatan dan Ketangguhan

Apa yang dulunya merupakan bekas tambang bijih timah, kini menjelma menjadi destinasi wisata alam dengan pesona yang tak biasa.

Airnya yang berwarna biru tosca begitu jernih, menebarkan kesejukan tanpa aroma belerang yang biasanya menyertai kawasan vulkanik.

Pengunjung yang tiba di sini akan disuguhi pemandangan yang memikat: hamparan air danau yang tenang dan berkilau.

Berpadu dengan pasir tanah liat putih yang membentuk lanskap menawan.

BACA JUGA: Puncak Bukit Ceria Dunu, Destinasi Baru yang Dikembangkan Pemda Gorontalo

Bukit-bukit kecil yang mengelilingi danau menambah daya tariknya, menjadikannya tempat yang sempurna bagi para pecinta fotografi.

Sinar matahari yang memantul di permukaan air menciptakan permainan warna yang selalu berubah, menambah keunikan panorama.

Destinasi Wisata dengan Sentuhan Estetika

Selain menawarkan keindahan alam, Danau Kaolin juga dilengkapi dengan fasilitas yang cukup memadai bagi pengunjung.

Jalur pedestrian dan jembatan kayu yang menghubungkan area sekitar danau memungkinkan wisatawan untuk mengeksplorasi setiap sudut tempat ini.

Dengan tiket masuk yang terjangkau, yaitu Rp 10.000 per orang, tempat ini menjadi pilihan wisata yang ramah di kantong.

BACA JUGA: Lakso Habang Bangka, Makanan Tradisional yang Kini Mendunia

Fasilitas dan Aktivitas di Sekitar Danau

Sedangkan, fasilitas umum seperti toilet, area parkir, pusat jajanan, dan toko cinderamata tersedia di sini.

Fasilitas ini, memastikan kenyamanan setiap pengunjung. Khususnya, bagi mereka yang  ingin  menikmati lebih banyak wahana permainan.

Bahkan, pengunjung hanya perlu merogoh kocek tambahan sekitar Rp 10.000.

Selain itu, spot foto yang Instagramable tersebar di berbagai sudut danau. Memanjakan para wisatawan yang ingin mengabadikan momen mereka di tempat ini.

BACA JUGA: Timah Bangka Belitung, Menyingkap Keindahan dan Sejarah Pertambangan

Menyiapkan Liburan yang Hemat

Dengan biaya tiket masuk yang terjangkau dan suasana alam yang begitu memikat, Danau Kaolin adalah destinasi yang cocok bagi siapa saja.

Terutama, bagi yang ingin menikmati keindahan alam tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.

Namun, disarankan untuk mempersiapkan dana lebih untuk berjaga-jaga terhadap biaya tambahan.

Hal ini, supaya  perjalanan Anda ke Danau Kaolin berjalan lancar dan penuh kenangan.

BACA JUGA: Liburan dulu di Pantai Batu Kapur Bangka Selatan!

Danau Kaolin, dengan segala pesona dan keunikannya, telah menjelma menjadi salah satu permata tersembunyi di Bangka Tengah.

Jika Anda berencana mengunjungi Pulau Bangka, tempat ini adalah destinasi yang tidak boleh dilewatkan.

Oh ya, satu lagi pesan dari Sobat Turisian, bahwa danau ini meski terlihat airnya sangat bening dan membiru, tidak bisa untuk berenang ya. ***

Pos terkait