Agrowisata Tanjung Sakti, Permata Tersembunyi di Sumatera Selatan

Agrowisata Tanjung Sakti
Agrowisata Tanjung Sakti di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan ini sedang hits. (Instagram/@agrowisatatanjungsakti)

TURISIAN.com – Siapa sangka, agrowisata Tanjung Sakti mampu menyeruak di tengah gemerlap destinasi pariwisata Indonesia.  Sebuah keajaiban tersembunyi di Tanjung Sakti, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan yang belakangan lagi hits.

Agrowisata yang berdiri sejak tahun 2018 ini telah berhasil memikat hati wisatawan dari berbagai penjuru.

Bahkan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, saat kunjungannya ke Palembang beberapa waktu lalu, menyempatkan berkunjung kesini.

Ia pun memberikan apresiasi bahwa Tanjung Sakti memiliki potensi besar untuk mendorong industri pariwisata Sumatera Selatan.

BACA JUGA: Usai Pandemi Kunjungan, Wisatawan ke Sumatera Utara Naik Hingga 98 Ribu

Menurutnya, pesona Tanjung Sakti bisa menjadi magnet bagi ekonomi kreatif masyarakat Lahat dan Pagar Alam.

Dalam momen Idul Fitri tahun lalu, Tanjung Sakti berhasil mencatatkan diri sebagai destinasi unggulan dengan rata-rata 10 ribu pengunjung setiap harinya.

Sandiaga Uno pun tak segan menempatkannya setara dengan daya tarik pariwisata Bali.

Dibangun di atas lahan seluas 12 hektar sejak tahun 2018, Agrowisata Tanjung Sakti menawarkan beragam spot fotogenik yang memukau pengunjung.

BACA JUGA: Masata Inisiasi Pembukaan Kembali Rute Penerbangan Palembang-Singapura

Turisian.com–yang sempat mengunjungi kawasan ini memang mendapati banyak keunggulan. Saat menuju agrowisata tersebut, kita disuguhkan oleh pemandangan yang menakjubkan.

Jalan yang berkelok-kelok juga menjadi daya tari tersendiri, sebelum kita sampai di kawasan wisata ini.

Surga Pecinta Swafoto

Mulai dari air terjun mini, taman bunga, kolam cinta, hingga perkebunan yang tak hanya menyegarkan mata tetapi juga menjadi surganya para pecinta swafoto.

Sementara itu, kawasan Agrowisata Tanjung Sakti sendiri bisa ditempuh sekitar 5 jam perjalanan dari pusat Kota Palembang.

BACA JUGA: Gunung Dempo Aman Untuk Pendakian Kembali, Pasca Letusan Vulkanik

Atau 45 menit dari Kota Pagar Alam, sehingga menjadi pilihan ideal untuk mengisi liburan bersama keluarga.

Daya tariknya tak hanya terletak pada keindahan alam perbukitan, tetapi juga udara sejuk yang khas daerah tersebut.

Tidak hanya menjadi tempat hiburan semata, Tanjung Sakti juga menjadi sumber edukasi mengenai pertanian dan perkebunan di sekitar Lahat.

Di tengah udara yang sejuk, pengunjung dapat menikmati air terjun mini, taman bunga, kolam cinta. Serta perkebunan yang tak hanya indah, tetapi juga menjadi spot ideal untuk berfoto dan membuat video.

BACA JUGA: Masjid Cheng Ho, Objek Wisata Religi Favorit di Kota Palembang

Yang membuat Tanjung Sakti semakin istimewa adalah kehadiran fasilitas pendukung yang lengkap. Mulai dari kamar mandi, musala, hingga tenda.

Pengunjung yang data bisa  beristirahat dengan nyaman. Dan yang lebih menarik lagi, kunjungan ke Tanjung Sakti tidak dikenakan biaya alias gratis!

Sedangkan, bagi para pecinta alam dan aktivitas camping, Tanjung Sakti menjadi destinasi impian. Pengunjung dapat merasakan keindahan alam yang dipadukan dengan kegiatan berenang di air terjun, kolam.

BACA JUGA: Menemukan Ragam Kuliner di Kota Palembang, Namanya Lapis Kojo

Bisa juga, bermain ke sungai di tepi persawahan yang telah diatur sedemikian, menyerupai pemandian alam yang memukau.

Dengan segala keistimewaannya, Tanjung Sakti tidak hanya menjadi destinasi liburan semata, tetapi juga menjadi pelengkap dalam meningkatkan daya tarik pariwisata Sumatera Selatan.

Kunjungan ke sana bukan hanya menciptakan kenangan indah, tetapi juga memberikan dampak positif pada ekonomi masyarakat setempat. ***

Pos terkait