TURISIAN.com – Satu lagi candi di Dataran Tinggi Dieng yang menarik buat Sobat Turisian kunjungi, namanya Candi Dwarawati. Pembangunannya sama seperti candi-candi lain di kawasan ini, yaitu sekitar abad 8 Masehi dan berfungsi sebagai tempat pemujaan Dewa Syiwa.
Dulunya di tempat ini terdapat beberapa arca, seperti Arca Ganesha, Agatsya, dan Arca Dewi Durga yang sekarang sudah tersimpan di Museum Kailasa. Di sekitar candi ini pun Sobat Turisian bisa melihat tumpukan batu yang perkiraan merupakan sisa bangunan candi lain. Sebab di sini juga dulunya ada beberapa candi lain, antara lain Candi Pandu, Candi Margasari, dan Candi Parikesit yang kini hilang tak tersisa.
Umumnya, candi-candi di Dieng memiliki nama berdasarkan tokoh-tokoh pewayangan. Namun berbeda dengan Candi Dwarawati yang namanya merujuk pada nama ibu kota Kerajaan Dwarata yang ada di India. Pemberian nama tersebut karena bentuk dan arsitektur candi yang satu ini sangat mirip dengan candi-candi yang ada di India.
Dari segi arsitektur bangunannya, candi ini memiliki denah empat persegi panjang dengan ukuran 5×4 meter dan tingginya sekitar 6 meter. Lengkap dengan penampil pada masing-masing sisinya, sementara pada sisi-sisi dinding luar dan dalam bilik candi terdapat relung-relung tempat arca.
Baca juga: Berkunjung ke Kompleks Candi Arjuna, Percandian Terbesar di Kawasan Dieng
Candi Dwarawati terletak paling utara di antara yang lain. Berdiri kokoh di kaki Gunung Prahu dan menghadap ke arah barat. Bentuk dan bagian umumnya memiliki corak yang sama dengan Candi Gatotkaca.
Di atap candinya, Sobat Turisian bisa melihat bentuk menara sudut, lengkap dengan hiasan antefiknya. Bentuk atapnya melengkung dan bingkai atap berhias antefiks yang di dalamnya ada pula ukiran kepala orang.
Lokasi & Akses ke Candi Dwarawati
Letak candi ini berada di sebelah utara kawasan wisata dataran tinggi tersebut. Tepatnya di belakang pemukiman penduduk Dieng Kulon, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.
Lokasinya yang cukup tersembunyi menyebabkan candi ini kurang begitu populer di mata para wisatawan. Meski begitu, namun candi ini justru masih sering menjadi tempat pemujaan, menurut warga sekitar.
Baca juga: Traveling ke Kawah Sikidang, Spot Wisata Favorit di Dataran Tinggi Dieng
Untuk menjangkaunya Sobat Turisian mesti melalui jalan setapak di tengah-tengah ladang kentang. Kalian dapat mengikuti petunjuk jalan yang bertuliskan Candi Dwarawati. Dari jalan utama objek wisata dataran tinggi tersebut, kalian akan melewati jalan pemukiman warga setempat sampai di kaki bukit, di mana di atas bukit tersebut tempat candi ini.*