Berkunjung ke Watu Gunung, Pemandian Alam di Lereng Gunung Ungaran

Watu Gunung Ungaran Semarang
Watu Gunung Ungaran Semarang, Jateng. (Source: TIC Kab. Semarang)

TURISIAN.com – Mengisi liburan akhir pekan enaknya mengunjungi objek wisata alam. Pas buat melepas rasa penat dari rutinitas pekerjaan sehari-hari. Terlebih lagi letaknya tak jauh dari pusat kota, seperti destinasi Watu Gunung Ungaran di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Sobat Turisian berkunjung ke wisata alam ini dapat membuat pikiran menjadi segar. Terlebih, destinasi wisata ini menawarkan wisata alam dan air yang menawan. Berpadu juga dengan nuansa adat Jawa yang khas.

Watu Gunung Ungaran memiliki daya tarik utama berupa pemandian alam. Letaknya di lereng Gunung Ungaran yang merupakan salah satu gunung berapi tipe stratovolcano di Indonesia. Tingginya sekitar 2.050 mdpl. Di bagian kaki gunung terdapat sumber air panas yang bisa Sobat Turisian pakai berendam.

Objek wisata Semarang yang juga terkenal dengan sebutan Kolam Renang Lerep ini, mempunyai air yang jernih. Sebab bersumber dari mata air alam yang ada di lereng Gunung Ungaran. Begitu berendam di dalamnya, rasa lelah di badan Sobat Turisian akan cepat sirna. Cocok banget buat kalian yang butuh spot relaksasi diri.

Konsep Tradisional & Kolam di Watu Gunung Ungaran

Tempat wisata alam Semarang yang satu ini merupakan kawasan wisata yang mengusung konsep bertema tradisional. Di sekitarnya, Sobat Turisian bisa melihat saung-saung atau pendopo berukuran mini dengan bentuk yang sangat khas.

Baca juga: Nih 5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Desa Wisata Lerep Semarang!

Pendopo tersebut bisa kalian gunakan untuk sekadar istirahat setelah berendam atau berenang. Bisa juga spot untuk menikmati pemandangan sekitar bagi Sobat Turisian yang enggan berbasah-basahan di kolam.

Bukan hanya itu, di objek wisata Watu Gunung pun terdapat Rumah Joglo dan peralatan gamelan yang menambah kesan kearifan lokal. Rumah tradisional ini bahkan sering menjadi lokasi untuk pengambilan foto.

Di tempat ini, Sobat Turisian bisa memilih tiga kolam renang sesuai keinginan. Kolam paling dalam, hanya sekitar 120 meter. Sehingga cocok untuk spot berenang bersama keluarga.

Lokasi & Rute Menuju Watu Gunung Ungaran

Objek wisata ini berlokasi di Lerep Satu, Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Dari Alun-Alun Ungaran Sobat Turisian tinggal ambil jalan ke arah kiri. Tidak jauh dari situ, sudah terdapat petunjuk yang akan mengantarkan kalian ke tempat ini.

Dari pusat Kota Semarang ke Watu Gunung Ungaran berjarak hanya sekitar 17 km. Sobat Turisian butuh waktu sekira 35 menit untuk menempuhnya menggunakan kendaraan. Rutenya melalui Jalan Semarang – Surakarta atau Jalan Semarang – Yogyakarta.

Baca juga: Jembatan Biru Tuntang Semarang, Wisata Selfie dengan Panorama Memukau

Tak jauh dari lokasi ini, terdapat Kedai Sate Sapi Pak Kempleng yang hanya berjarak sekitar 6 km. Di sini Sobat Turisian bisa mengisi perut yang lapar sehabis bersenang-senang di  kawasan wisata yang satu ini.*

 

Pos terkait