Desa Wisata Kasmaran Banjarnegara Sajikan Keindahan Alam Perbukitan

Desa Wisata Kasmaran
Desa Wisata Kasmaran, Kab. Banjarnegara, Jateng.

TURISIAN.com – Bukan hanya wisata Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara juga memiliki banyak desa wisata. Salah satu yang menarik untuk Sobat Turisian kunjungi saat liburan, yaitu Desa Wisata Kasmaran.

Desa wisata ini merupakan salah satu desa yang berlokasi di Kecamatan Pagentan, Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah. Suatu wilayah yang secara letak geografisnya didominasi perbukitan.

Sumber daya alam (SDA) Desa Wisata Kasmaran yang bagus, sehingga menarik untuk pengembangan. Baik itu hasil pertanian, peternakan, industri kecil, maupun usaha-usaha kecil menengah.

Bukan hanya sumber daya alam yang bagus, desa ini juga memiliki sumber daya manusia yang andal. Hal tersebut terlihat dari semakin meningkatnya angka anak yang melanjutkan ke sekolah sampai perguruan tinggi.

Dari sisi sosial budaya, masyarakat Desa Kasmaran mayoritas beragama Islam dan memiliki mata pencaharian sebagai petani dan peternak. Sisanya sebagai ASN, pedagang, karyawan, dan buruh.

Baca juga: Museum Kailasa Banjarnegara Simpan Peninggalan Purbakala Dataran Tinggi Dieng

Desa ini juga memiliki potensi yang sangat bagus untuk terus berkembang dan lestari. Yaitu masih kuatnya masyarakat terhadap aturan negara, agama, dan adat budaya.

Letak Desa Wisata Kasmaran yang berada di dataran tinggi, makanya memliki banyak hal menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Terutama yang ingin menikmati suasana khas daerah pegunungan yang sejuk dan mempesona. Sehingga desa tersebut menjadi Desa Wisata sejak tahun 2017 hingga kini.

Spot Wisata Alam & Edukasi

Di tempat ini, Sobat Turisian memiliki beberapa destinasi wisata alam maupun wisata edukasi yang bisa kalian nikmati dan pelajari. Wisata alam yang ada di desa tersebut, yaitu gua, bukit, dan air terjun. Sementara daya tarik wisata edukasi pertanian, di antaranya pembibitan kopi, jambu, dan sayur mayur.

Beberapa program pemerintah di bidang pendidikan sudah berkembang di Desa Wisata Kasmaran. Tampak dari pembangunan sekolah-sekolah usia dini. Lalu ada perkembangan di bidang keagamaan di beberapa dusun sudah cukup maju. Buktinya ada masjid, musala, dan TPQ.

Sedangkan hasil pertanian tidak kalah dengan desa lain, terlihat dari melimpahnya hasil pertanian. Antara lain cabe, jambu biji, dan kopi sebagai tanda untuk ketahanan pangan sesuai program pemerintah.

Baca juga: Tamasya Bersama Keluarga ke Telaga Merdada Banjarnegara

Di bidang peternakan tak kalah berkembang juga. Salah satu contohnya adalah meningkatnya minat masyarakat Desa Wisata Kasmaran terhadap pengelolaan ternak sapi, kambing, maupun perikanan.*

 

 

Sumber & Foto: Dispar Kab. Banjarnegara

Pos terkait