TURISIAN.com – Sarapan dengan menyantap bubur ayam sudah umum di Indonesia, selain mengenyangkan juga menyehatkan badan. Seiring berkembangnya kuliner Indonesia, ada berbagai macam varian baru dari bubur, salah satunya Bubur Kalkun Burjon di Yogyakarta. Sobat Turisian wajib mencobanya saat liburan ke Jogja nanti.
Saat Sobat Turisian mendengar nama bubur yang satu ini tentu akan membuat penasaran. Ya, sesuai namanya, bubur tersebut menggunakan daging kalkun untuk pelengkapnya. Membuatnya sangat istimewa dari bubur pada umumnya.
Menariknya lagi, Sobat Turisian bisa mencicipi kelezatan Bubur Kalkun Burjon dengan harga yang sangat terjangkau. Satu porsi bubur ini hanya seharga Rp9.000 per porsi. Satu porsinya juga berukuran cukup banyak. So pasti bikin kenyang Sob!
Baca juga: Taman Watu Resort, Spot Wisata Kuliner dengan Pesona Alam yang Memukau
Bubur kalkun Yogyakarta ini tidak hanya mengandalkan ukuran porsi yang banyak, namun isiannya cukup lengkap. Ada potongan cakwe, kacang kedelai, kerupuk, emping, daun bawang, dan yang utama suwiran daging kalkun. Selain itu, warung bubur kalkun ini pun menyediakan tambahan kuah kuning.
Cita rasa istimewa dari suwiran kalkun, tekstur bubur, dan kuah kuning bersatu dalam satu mangkuk kelezatan yang gurih dan nikmat. Tentunya berbeda dari bubur ayam pada umumnya. Tekstur kalkun yang tidak alot menjadikan sarapan Sobat Turisian lebih istimewa.
Lokasi Warung Bubur Kalkun Yogyakarta
Warung penjual buubr kalkun ini dapat kalian temukan di beberapa tempat di Jogja. Tempat pertama, ada Bubur Kalkun Burjon di Kabupaten Sleman. Berlokasi di Jalan Ngapak – Kentheng, RW.4, Kwarasan, Nogotirto, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Baca juga: Rekomendasi 5 Kuliner Pedas di Yogyakarta, Wajib Kalian Coba
Kemudian ada lagi buat Sobat Turisian yang berada di daerah Kabupaten Bantul, ada Bubur Kalkun Burjon Cabang UMY. Alamatnya di Dusun Ngebel RT. 03, Geblagan, Tamantirto, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, DIY.*