TURISIAN.com – Kalau Sobat Turisian berencana liburan di Bengkulu, jangan lupa masukkan Danau Mas Harun Bastari ke dalam list kunjungan. Pasalnya danau ini sangat menarik karena menyajikan pesona alam yang indah dengan berbagai wahana dan fasilitas yang bikin senang.
Keindahan panorama Danau Mas Harun Bastari tampak dari bukit-bukit hijau menyejukkan yang mengelilinginya. Tak hanya itu, danau ini memiliki pemandangan indah dan unik di pusat danaunya, di mana terdapat semacam pulau berbentuk C. Masyarakat setempat kerap menyandingkan Pulau C tersebut sebagai lambang Curup yang berawalan huruf C.
Sebagai salah satu wisata unggulan di Kabupaten Rejang Lebong, makanya ada pembangunan berbagai fasilitas penunjang kepariwisataan. Seperti villa, kafe, toko oleh-oleh, dan juga sarana pertemuan formal maupun informal. Baik oleh pemerintah ataupun swasta yang dapat Sobat Turisian saat berlibur di tempat ini.
Baca juga: Jelajahi Tiga Air Terjun Memesona di Rejang Lebong Bengkulu
Di kawasan wisata Danau Mas Harun Bastari ini pun tersedia gedung yang memadai guna menunjang kegiatan MICE. Gedung tersebut dapat menjadi sarana bagi pertemuan fomal dan informal. Baik oleh pemerintah, swasta, maupun masyarakat umum.
Berkunjung ke danau di Bengkulu yang satu ini, Sobat Turisian tidak hanya menikmati pesona alamnya saja. Namun juga dapat menjajal berbagai atraksi wisata yang seru dan menyenangkan. Di antaranya wahana permainan anak, berkeliling danau dengan perahu, memancing, outbond, spot foto, dan lainnya.
Lokasi Wisata Danau Mas Harun Bastari
Objek danau seluas 75 Ha ini merupakan kawasan Otoritas Khusus Wisata dengan luas hingga 3.600 Ha. Lokasinya terletak di Desa Mohorejo, Kecamatan Selupu Rejang, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.
Baca juga: Kepahiang Mountain Valley Sajikan Hamparan Kebun Teh yang Indah
Destinasi wisata ini cukup mudah Sobat Turisian jangkau karena berada di pinggir Jalan Lintas Curup–Lubuk Linggau. Dapat kalian tempuh dari pusat kota Bengkulu sekitar 95 km. Sedangkan dari Lubuk Linggau berjarak sekitar 32 km.*