Ajak Sang Buah Hati Wisata Edukasi di Griya Keramik Balong Blora

Griya Keramik Balong Blora
Griya Keramik Balong Blora. (Source: Dinporabudpar Blora)

TURISIAN.com – Sesekali saat liburan, Sobat Turisian bisa mengajak sang buah hati ke objek wisata edukasi. Selain membuat hati senang, sang anak pun bisa mendapat pengetahuan dan wawasan baru. Salah satunya kalian bisa menuju ke Griya Keramik Balong di Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Griya keramik ini menjadi spot wisata edukasi di Desa Balong yang juga merupakan sentra kerajinan gerabah dan keramik Blora. Semula, desa ini sendiri menjadi sentra batu bata ekspos.

Seiring waktu, karena melihat sumber daya alamnya yang mumpuni, akhirnya berkembang menjadi sentra kerajinan gerabah dan keramik. Bahkan kini, tak hanya menjadi sentra kerajinan gerabah dan keramik, melainkan berkembang jadi destinasi wisata edukasi pembuatan gerabah dan keramik.

Di tempat ini para pengunjung, terutama anak-anak tak hanya dapat mengenal proses produksi keramik. Tapi juga bisa mencoba untuk membuat karya dari bahan tanah liat yang menjadi bahan utama gerabah dan keramik.

Baca juga: Relaksasi di Waduk Greneng Blora dengan Alam yang Indah Memikat Mata

Pengelola Griya Keramik Balong pun menyediakan beberapa paket wisata. Bukan hanya paket edukasi pembuatan keramik saja yang tersedia. Tempat wisata ini pun menawarkan paket edukasi pembuatan genteng dan batu bata ekspos.

Jadi Sobat Turisian dan sang buah hati saat pulang wisata di tempat iini tak hanya membawa cerita pengalaman. Tetapi juga mendapatkan skill dan pengetahuan pembuatan kerajinan keramik dan gerabah.

Lokasi & Rute ke Griya Keramik Balong Blora

Objek wisata edukasi Blora ini terletak di wilayah Desa Balong, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Berjarak tidak jauh dari pusat kota Blora, kurang lebih hanya 5 km.

Sobat Turisian yang akan menuju Griya Keramik Balong dan berasal dari sebelah barat kota Blora, rutenya bisa ke arah Tugu Pancasila. Kemudian lurus terus ke arah timur menuju perempatan Polres Blora.

Baca juga: Seni Barongan Blora, Unik dan Sarat Nilai Filosofis

Belok ke utara sekitar 1,5 km hingga bertemu perempatan. Dari situ tinggal belok kiri dan masuk Desa Balong sekitar 300 meter.*

 

Pos terkait