Yuk Kita Nikmati Keseruan 5 Spot Asyik di Grand Maerakaca Semarang!

Grand Maerakaca
Grand Maerakaca Semarang. (Source: visitjawatengah)

TURISIAN.com – Grand Maerakaca sebelumnya terkenal dengan nama Puri Maerakaca. Pergantian nama objek wisata Semarang ini mulai dari 12 Mei 2017. Selain namanya yang berubah, ada banyak penambahan wahana dan fasilitas baru yang menarik.

Tak heran jika kini Grand Maerakaca menjadi pilihan wisata keluarga masyarakat Semarang dan sekitarnya. Berikut ini ada 5 spot yang asyik untuk Sobat Turisian nikmati di tempat wisata ini!

1. Taman Mini Jawa Tengah

Penamaan Taman Mini Jawa Tengah karena di sini Sobat Turisian bisa melihat berbagai replika dan miniatur dari bangunan-bangunan khas yang ada di seluruh Provinsi Jawa Tengah. Setidaknya ada sekitar 30 bangunan atau rumah adat yang mempunyai ciri khas dari kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Bukan hanya replika miniatur rumah adat, tapi Sobat Turisian juga bisa menikmati berbagai macam pameran yang tersaji. Pameran ini sangat beragam bentuknya, dari mulai kerajinan tangan, makanan dan minuman khas, serta pakaian khas dari masing-masing daerah.

Hal itulah yang membuat Grand Maerakaca juga terkenal sebagai tempat wisata edukasi dan wisata budaya bagi masyarakat.

2. Lumina Grand Maerakaca

Spot berikutnya di objek wisata Semarang ini, Sobat Turisian bisa merasakan keliling dunia di Lumina Grand Maerakaca. Di sini kalian bisa melihat miniatur bangunan-bangunan dari 5 negara, yakni Jepang, Turki, Meksiko, Santorini (Yunani), dan Arab. Masing-masing bangunan tampil dalam bentuk 3 Dimensi.

3. Goulf Grand Maerakaca

Nah spot yang satu ini buat Sobat Turisian yang senang olahraga. Meski golf identik dengan olahraga mahal, tapi di tempat ini kalian bisa mencobanya dengan harga murah. Tempatnya asyik dan instagenic.

Baca juga: 5 Tempat Wisata Hits di Semarang dan Sekitarnya, Menarik Buat Liburan Nanti

Terlebih saat sore hari Sobat Turisian bisa sekalian melihat sunset atau nongkrong dengan view danau Grand Maerakaca. Harganya mulai dari Rp 20.000, Sobat Turisian sudah mendapatkan basic training dan peminjaman stick golf. Info selengkapnya bisa cek di Instagram @goulf_grandmaerakaca.

4. Trekking Hutan Mangrove

Daya tarik lain yang tak kalah seru di Grand Maerakaca adalah menyusuri kawasan hutan mangrove. Lewat jalur yang sudah tersedia, Sobat Turisian bisa berjalan santai dan melihat pemandangan sekitar yang indah dari rimbunan pohon mangrove.

Selain itu, di jalur trek ini Sobat Turisian juga bisa menjadikannya sebagai spot foto yang ciamik. Banyak juga yang memanfaatkan lokasi ini sebagai latar foto prewedding.

5. Wisata Kuliner Grand Maerakaca

Bukan hanya menyajikan wahana yang menarik, objek wisata ini menyajikan ragam kuliner. Di sini Sobat Turisian bisa menikmati berbagai macam kuliner khas Jawa Tengah dengan harga terjangkau.

Menyantap makanannya makin asyik karena Sobat Turisian bisa sembari melihat pemandangan dari atas jembatannya. Hal ini bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan. Kalian juga bisa beristirahat sejenak setelah berkeliling untuk melihat miniatur atau wahana yang ada di sini.

Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Grand Maerakaca 

Destinasi wisata ini berlokasi di Jalan Puri Anjasmoro, Semarang, Jawa Tengah. Berjarak sekitar 5 km dari Tugu Muda. Tempat rekreasi ini biasa beroperasi mulai dari jam 7 pagi hingga jam 5 sore.

Baca juga: Nih 5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Desa Wisata Lerep Semarang!

Untuk bisa menikmati semua wahana dan daya tarik tempat ini, Sobat Turisian cukup membayar biaya masuk sekitar Rp15.000 saja. Liburan semakin menyenangkan dengan adanya wisata edukasi dan budaya dengan kemasan yang menarik, seperti di tempat wisata ini.*

 

Pos terkait