TURISIAN.com – Berbagai daerah di Indonesia mempunyai kue atau panganan khas. Seperti ragam kue khas Makassar yang wajib Sobat Turisian coba dan nikmati saat bekunjung ke sana.
Ibu kota Sulawesi Selatan ini termasuk salah satu “surganya” kuliner. Karena memiliki beragam jenis masakan, jajanan, panganan dan lainnya dengan cita rasa autentik dan lezat.
Berikut ini ada tiga rekomendasi kue khas Kota Makassar yang mudah Sobat Turisian temukan di kota tersebut. Pastinya dengan rasa yang menggugah selera.
1. Jalangkote Makassar
Kue sejenis pastel ini menjadi peringkat nomor 1 di Kota Makassar. Jalangkote merupakan kue favorit masyarakat Bugis di Sulawesi Selatan khususnya Kota Makassar. Sepintas tampilannya Jalangkote memang seperti kue pastel, tapi bedanya pada kulitnya.
Baca juga: 5 Tempat Makan Coto Makassar Rekomended di Kota Asalnya
Jalangkote kulitnya lebih tipis. Sementara untuk isiannya tergantung selera, bisa apa saja. Pada umumnya berisi wortel, kentang, telur, bihun, tapi bisa juga ayam atau daging cincang. Camilan ini enak untuk Sobat Turisian makan dengan memberinya saus pedas ciri khas Jalangkote.
2. Barongko Makassar
Barongko merupakan makanan khas Bugis Makassar yang terbuat dari olahan buah pisang kepok, telur, gula, dan santan. Kue ini bertekstur lembut dan kenyal dengan rasa khas gula dan pisang.
Tampilannya dengan bungkusan daun pisang dan cara membuatnya dengan dikukus. Barongko sangat nikmat untuk Sobat Turisian santap bersama minuman kopi atau teh.
Umumnya, kue khas Makassar ini menjadi panganan yang ada ketika momen-momen perayaan. Seperti nikahan, syukuran, Hari Raya. Bahkan Barongko menjadi primadona sajian khas buka puasa di bulan Ramadan.
3. Taripang Makassar
Kue tradisional khas Makassar berikutnya, yaitu Taripang. Kue ini sangat cocok menjadi sajian bersama secangkir kopi. Bagi Sobat Turisian yang tidak membutuhkan manisnya gula pada kopi, manis Taripang dapat menjadi pelengkap pahitnya kopi. Hal tersebut merupakan cara masyarakat Bugis Makassar menikmati kue ini.
Taripang terbuat dari tepung ketan dengan balutan gula merah cair. Kue ini pun menjadi sajian khas untuk dinikmati saat perayaan ulang tahun Kota Makassar ke 414.
Baca juga: Yuk Piknik ke Lego-Lego CPI Makassar, Banyak Hal Menarik Lho!
Itulah tiga rekomendasi kue khas Makassar yang wajib Sobat Turisian nikmati saat berkunjung ke kota tersebut. Masih banyak lagi kuliner khas lainnya yang tidak kalah menarik di Kota Makassar. Jadi kalian mesti meluncur langsung berlibur ke kota berjuluk Kota Daeng ini.*