TURISIAN.com – Kamu pasti semua tahu dong dengan kota Depok. Salah satu daerah penunjang bagian selatan ibukota Jakarta.
Selain terkenal dengan kota sejuta perumahan, kota sejuta mall, dan kota pendidikan. Kota Depok juga terkenal dengan beberapa tempat wisata untuk keluarga.
Mau tahu apa-apa saja tempat wisata tersebut? Yuk, kita intip 5 tempat wisata di Depok ini.
1. Kampung 3D Depok
Berlokasi di Jalan Tondano Raya, Sukmajaya, Depok, jalan perumahan ini disulap menjadi spot yang kekinian untuk berfoto ria. Tempat ini jadi salah satu tempat wisata di Depok.
Jalan Raya perumahan yang dilukis oleh 10 orang anggota karang taruna ini, menimbulkan efek 3 dimensi. Seperti lukisan garis zebra cross yang terlihat layaknya potongan balok mengambang.
Lukisan permadani yang tampak melayang seperti permadani terbang merupakan efek dari 3 dimensi tersebut.
BACA JUGA: Taman Herbal Insani, Wisata Edukasi Tanaman Herbal di Depok
2. Kampung Warna Warni
Setelah kampung 3 dimensi sukses menyedot perhatian, muncul kampung warna-warni di daerah Pondok Cina RW 01&05. Pengerjaan lukisan ini, menggunakan tembok sebagai medianya.
Dikerjakan secara swadaya dan dibantu oleh beberapa komunitas. Lukisan dinding ini juga sukses menjadi salah satu alternatif daftar tempat wisata di Depok.
3. Basecamp KCD
Berawal dari keprihatinan komunitas pecinta sungai Ciliwung, melihat begitu kotor dan tercemarnya sungai yang melintasi hampir di sebagian kota Depok.
Akhirnya komunitas ini mengajak masyarakat sekitar untuk memelihara kebersihan sungai Ciliwung.
Dengan konsep anti mainstream, masyarakat dan pengunjung diajak untuk mencintai sungai tersebut, salah satunya mengeksplore sungai ciliwung dengan cara berbeda.
Selain berselfie ria pada basecamp yang berwarna warni, flying fox juga tersedia di salah satu tempat wisata di Depok ini.
Dengan tiket masuk 35.000 untuk orang tua dan 25.000 untuk anak-anak, pengunjung bisa masuk basecamp KCD yang berlokasi di Jl.Boulevard Raya Grand Depok City, Pancoran Mas, Depok.
BACA JUGA: Berwisata ke Studio Alam TVRI Depok, Serasa Masuk ke Drama Kolosal
4. D’ Kandang
Salah satu tempat wisata Depok ini, menyediakan wahana ekowisata dan edukasi yang sangat bermanfaat. Dengan lingkungan yang asri, pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan.
Dari memandikan, memegang ular dari sang pawang hingga memerah susu sapi.
Selain menawarkan wahana outbond, tempat wisata yang terletak di Kelurahan Pasir Putih, Sawangan, Depok, juga memberikan pelayanan edukasi cara menanam dan memetik buah dan sayuran.
BACA JUGA: Sahabat Ke-Bike-an Bogor Telusuri Sungai Ciliwung, Acara Apa Ya?
5. Rumah Keramik FX. Widayanto
Berlokasi ditempat yang asri jalan Curug Agung, Tanah Baru, Depok. Selain jadi salah satu destinasi tempat wisata di Depok, tempat ini juga menyelenggarakan pelatihan pembuatan keramik dengan biaya Rp 100.000/orang.
Nah, Takaiters mana yang akan jadi pilihan wisata kamu? Rasanya ulasan diatas bisa jadi rekomendasi kalian, Guys, untuk menjajal tempat hiburan yang ada di kota Depok dengan suasana liburan yang berbeda. ***