Sumut Siapkan Jambore Volkswagen, Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sumut Siapkan Jambore Volkswagen
Deretan mobil Volkswagen Transporter vintage yang diproduksi tahun 1970-an. (iStock)

TURISIAN.com – Sumut siapkan Jambore Volkswagen. Sebuah event tahunan yang akan menghadirkan komunitas penggemar mobil Volkswagen.

Atau lebih terkenal dengan sebutan VW dari seluruh tanah air. Event ini terakhir berlangsung pada kawasan wisata  Cibubur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada tahun 2019. Ada 1.500 peserta yang ikut.

Namun, karena  badai Covid-19 datang, maka event pada tahun berikutnya tidak bisa terlaksana secara offline. Tahun 2020 sempat kembali muncul , hanya saja secara virtual.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah mendukung kegiatan Jambore Nasional (Jamnas) Volkswagen yang rencananya berlangsung pada tahun 2023 mendatang.

Dukungan ini ia sampaikan  saat duduk bersama dengan anak-anak komunitas Volkswagen Sumatera Utara (VSU) di Taman Ahmad Yani Medan, Minggu 12 Juni 2022.

BACA JUGA: 5 Varian Kopi Asal Sumatera Utara dengan Aroma dan Cita Rasa Khas

“Saya senang kawan-kawan komunitas bisa punya kegiatan positif, apalagi bisa memberikan sumbangsih untuk Sumut yang kita cintai ini,” kata Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah.

Mempromosikan Pariwisata Sumut

Kegiatan komunitas, katanya, juga tidak terlepas dari bidang promosi dan pariwisata. Apalagi ketika Sumut menjadi tuan rumah pada Jamnas mendatang.

Ijeck berharap Jamnas ini bisa mendukung pengembangan pariwisata di Sumut. Untuk itu, Wagub merekomendasikan kegiatan dibuat di Tahura yang berada di Karo atau Bukit Lawang.

BACA JUGA: Saksikan Festival Gondang Naposo, Event Unik Khas Jodoh Khas Sumut

“Kalau reli sudah kita buat di Danau Toba, mungkin kalau saya boleh rekomendasikan Jamnas bisa di Tahura atau Bukit Lawang,” katanya.

“Biar kita berbagi pengembangan tempat-tempat wisata di Sumut. Ada lagi Nias yang sedang kita kembangkan juga,” sambung Ijeck.

Bukan hanya itu, Wagubsu juga berharap VSU juga bisa membantu pengembangan Volkswagen di Sumut. Karena di Bali maupun Borobudur, komunitas ini juga berkembang.

BACA JUGA: Tiga Spot Terbaik di Samosir untuk Menikmati Keindahan Danau Toba dari Ketinggian

Ketua VSU Heri Purwoko mengucapkan terima kasih atas kehadiran Wagub Sumut dalam acara kopi darat mereka.

“Kita setiap Minggu kumpul di sini. Selain kopdar, kami juga ada kegiatan sosial,” sebutnya.

Pihaknya juga meminta dukungan Wagub Sumut agar VSU bisa menjadi tuan rumah dalam Jamnas 2023 mendatang.

“Alhamdulillah, kita dipercaya jadi tuan rumah Pak. Semoga kegiatan ini bisa membantu peningkatan ekonomi Sumut. Karena komunitas yang datang dari berbagai daerah lainnya di Indonesia,” ucap Heri.

Pos terkait