Lavella Villas menawarkan dua pilihan penginapan yang terdiri dari apartemen dan bungalow. Sehingga bisa disesuaikan dengan budget dan kebutuhan masing-masing wisatawan.
Novotel Lombok Resort Villas
Jika Sobat Turisian berlibur di Mandalika bersama keluarga, bakal lebih seru kalau memilih Novotel Lombok Resort Villas sebagai penginapannya. Soalmnya, hotel Novotel Lombok ini memiliki fasilitas yang lengkap untuk keluarga, untuk anak-anak hingga orang tua.
Uniknya lagi, tersedia Private Sasak Villas yang berbentuk menyerupai rumah adat tradisional Sasak khas Lombok. Begitu pun jika berangkat ke sana untuk urusan bisnis, di sini juga bisa ditemukan business center.
Pipe Dream Villas
Pipa Dream Villas memiliki lokasi yang strategis dan fasilitas yang komplet. Inilah yang menjadi faktor utama Pipe Dream Villas masuk rekomendasi hotel di Mandalika.
Ada fasilitas mulai dari kolam renang yang luas, taman untuk bersantai, hingga live music di malam hari. Disertai kamar mandi modern dan kamar tidur yang nyaman. Liburan makin menyenangkan, sob!
Sikara Lombok Hotel
Saat memasuki area Sikara Lombok Hotel, Sobat Turisian sudah disambut suasana yang asri dan hijau. Perpaduan dekorasi kayu dan bambu juga menambah nilai estetik setiap sudut, sehingga menjadi spot foto yang instagenik.
Baca juga: Cicipi Kelezatan Aneka Kuliner Khas Mandalika Lombok
Hotel ini pun telah dilengkapi fasilitas kelas yoga, kelas berselancar, serta keramahan staf hotel yang bikin nyaman dan betah. Tentu akan membuat liburan semakin berkesan.
Sima Hotel
Penginapan ini tampil dengan desain arsitektur yang mewah, makanya masuk rekomendasi penginapan saat berlibur di Mandalika Lombok.
Suasananya ciamik karena memadukan nuansa tradisional dan modern. Disempurnakan dengan dominasi warna coklat. Untuk fasilitas, tersedia kolam renang dengan joglo untuk bersantai, spa di ruangan yang nyaman, hingga menikmati gym dengan pemandangan asri di fitness center. Lengkap sudah kawan!