TURISIAN.com – Kalian wajib mampir di 5 destinasi wisata Lombok ini. Sambil nonton Gelaran MotoGP Mandalika pada 18-22 Maret, kawasan tadi akan memberikan pesona tersendiri.
Ya, balapan motor kelas dunia MotoGP membawa angin segar tersendiri bagi Lombok.
Karena, secara tidak langsung gelaran ini menggiring dunia untuk melihat lebih dekat dengan sejuta pesona dari Lombok.
Namun tahukah kamu, keindahan Lombok tidak berhenti sampai di Mandalika saja.
BACA JUGA: Lombok Beberkan 13 Wisata Ramah Perempuan, Apa Saja?
Masih ada wisata alam lainnya yang sangat diminati di Lombok, mulai dari panorama lautnya, hingga kekayaan adat setempatnya.
Dikutip Turisian- dari Instagram @kemenparekraf.ri pada Selasa, 8 Maret 2022, berikut adalah 5 destinasi wisata di Lombok yang wajib untuk disinggahi:
1. Pantai Setangi
Lokasinya yang berada di kawasan wisata Sekotong Lombok Utara ini mudah untuk ditemukan.
Jaraknya kurang lebih 24 km dari Kota Mataram dan apabila menggunakan kendaraan pribadi, waktu yang diperlukan kurang dari 60 menit.
Sedangkan, dari Bandara Internasional Lombok, jarak tempuhnya sekitar 1 jam 15 menit dengan kendaraan pribadi.
BACA JUGA: Bisa Nginap Di Kapal Phinisi, Ini Harga Tiket Nonton MotoGP Mandalika
Destinasi ini terbilang unik, sebab selain hamparan pantai dan laut yang terbentang luas.
Para pelancong juga masih bisa menikmati segar dan rindangnya pepohonan yang menjadi padu padan apik di pantai Setangi.
Ombak yang hadir di Pantai Setangi pun terbilang cukup tenang.
Maka dari itu, destinasi ini kerap dijadikan oleh para wisatawan untuk berenang atau sekedar berendam di tepi pantai.
Menikmati Laut Biru
2. Pantai Kuta Mandalika
Masih kurang dengan setangi? Kamu tidak perlu khawatir, karena Pantai Kuta Mandalika juga tidak kalah mempesona.
Tidak tanggung-tanggung, pengunjung akan dibombardir dengan 3 unsur andalannya sekaligus.
Yakni, perbukitan hijau, laut biru yang terbentang luas, serta pasir putih yang menjadi ciri khas dari tempat ini.
BACA JUGA: Cicipi Kelezatan Aneka Kuliner Khas Mandalika Lombok
Hamparan pasir putih tersebut terbentang luas sepanjang 7,2 km.
Yang menjadi tantangan tersendiri bagi pecinta petualangan yang haus akan eksplorasi akan keindahan alam.
Terdapat satu tradisi yang cukup diminati wisatawan, yakni festival Bau Nyale.
Yakni, festival tahunan warga setempat yang berkaitan dengan legenda Putri Mandalika.
Rangkaian festival Nyale sendiri ditandai saat warga setempat berkumpul di pantai untuk menangkap nyale, yakni sejenis cacing laut.
BACA JUGA: WSBK Sebentar Lagi, Kemenparekraf Dukung Percepatan Vaksinasi di DSP Mandalika
Nyale yang ditangkap saat malam hingga terbit fajar ini nantinya akan dimasak untuk kemudian disantap bersama oleh warga lokal.
Sayangnya karena pandemi, gelaran Nyale kali ini diadakan sedikit berbeda karena harus mengikuti protokol kesehatan yang berlaku.
Kendati demikian, hal tersebut tidak mengurangi keindahan tradisi yang sudah turun-temurun dipertahankan.
Keindahan Lereng Gunung Rinjani
3. Pusuk Sembalun
Bagi kalian yang gemar hiking atau naik gunung, Pusuk sembalun adalah pilihan yang tepat.
Destinasi wisata ini terletak tepat di kawasan lereng Gunung Rinjani, Lombok Timur.
Berada di ketinggian kurang lebih 1.000 Mdpl, itulah mengapa suhu udara di Pusuk Sembalun sangat menyejukkan.
Tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam, karena tiket masuk yang dipatok oleh destinasi ini sangat ramah dikantong.
Cukup Rp 5.000, wisatawan dapat menikmati Pusuk Sembalun yang buka setiap hari selama 24 jam.
Namun sayangnya, akibat pandemi terdapat peraturan baru yang mulai diterapkan kepada pengunjung.
Jam operasional dapat berubah sewaktu-waktu, dan pengunjung tidak diperbolehkan untuk berlama-lama di lokasi ini.
4. Bukit Merese
Cukup 40-50 menit dari Bandara Internasional Lombok, atau sekitar 2 jam dari pusat Kota Mataram.
Generasi pecinta senja tentu tidak boleh melewatkan destinasi di Lombok yang satu ini.
Sebab, sunset yang disuguhkan oleh Bukit merese yang berlokasi di Pujut Lombok Tengah ini sudah tersohor akan keindahannya.
Puncak yang terletak di Bukit Merese terbagi ke dalam beberapa bagian, antara lain Tanjung Aan, Batu Payung dan masih banyak lagi.
Masing-masing spot tersebut memiliki daya tarik tersendiri.
5. Desa Adat Sade
Rumah dari suku Sasak ini berlokasi di salah satu dusun, tepatnya di Desa Rembitan, Pujut, Lombok Tengah.
Cobalah petualangan baru dengan berinteraksi langsung dengan warga di Desa Adat Sade yang terkenal akan keramahannya.
Kamu bisa sekaligus belajar untuk membuat kain tenun khas Lombok yang tidak bisa kamu jumpai di sembarang tempat.
Tentunya, ini hanyalah segelintir dari rentetan keindahan Lombok yang masih luas untuk dijelajahi para pelancong.
Jadi, dari lima pilihan destinasi kekinian di Lombok tersebut, destinasi mana yang paling kamu minati?