Ayo Main ke Taman Nusa Bali! Tambah Wawasan Ragam Kebudayaan di Indonesia!

Taman Nusa Bali
Taman Nusa di Gianyar, Bali.

TURISIAN.com – Pulau Dewata memang surganya wisata budaya. Bahkan tak hanya budaya Bali yang bisa Sobat Turisian kenali di sini. Tepatnya di Kabupaten Gianyar, kita bisa belajar mengenal beragam kebudayaan berbagai daerah di Indonesia hanya di satu tempat. Nama tempatnya Taman Nusa Bali.

Destinasi wisata edukasi ini berlokasi Di Desa Sidan, Kecamatan Gianyar. Di dalamnya Sobat Turisian bisa menambah pengetahuan tentang beragam kebudayaan dari berbagai wilayah di Indonesia.

Taman Nusa Bali ini juga pas buat Sobat Turisian yang menginginkan wisata edukasi dengan suguhan pengalaman interaktif dan komprehensif seputar kebudayaan di Indonesia. Dengan area seluas 10 hektare, Sobat Turisian seakan diajak mengelilingi seluruh daerah di Indonesia.

Guna memperkenalkan budaya Indonesia dengan cara yang unik, Taman Nusa pun menyajikannya dalam konsep perjalanan waktu. Tempat ini akan mengajak Sobat Turisian menjelajahi Indonesia, mulai dari masa sebelum merdeka, berlanjut dengan masa Indonesia saat kemerdekaan, hingga pada masa sekarang.

Di dalam Taman Nusa Bali ini terdapat sekitar 60 rumah tradisional dari berbagai daerah. Beberapa di antaranya bahkan sudah berusia ratusan tahun namun masih lestari dan menarik untuk melihatnya dari dekat.

Baca juga: 7 Wisata Ayunan di Bali, Spot Foto Instagenik Meski Harus Uji Nyali

Kemudian, di sini Sobat Turisian juga dapat terjun langsung mempelajari kebudayaan daerah dengan aktivitas seperti membatik, menenun, hingga bermain alat musik. Kegiatan ini tentunya akan diarahkan langsung oleh pengrajin daerah asal masing-masing.

Museum Menarik di Taman Nusa Bali

Jika sudah puas mengeksplorasi kebudayaan daerah, hal lainnya yang tak boleh Sobat Turisian lewatkan saat berada di sini. Yaitu sejumlah museum yang menampilkan berbagai warisan budaya Indonesia.

Di antaranya Museum Wayang yang memamerkan beragam jenis wayang mulai dari Wayang Golek, Wayang Kulit hingga Wayang Suket. Lalu Museum Kain yang menampilkan berbagai koleksi tekstil seperti Kain Ulos, Batik, Tenun Ikat dan masih banyak lagi.

Ada pula Museum Etnografi yang di dalamnya Sobat Turisian dapat menemukan Lukisan Panji. Hal menarik dari lukisan dengan tema pewayangan ini, yakni jika terkena sinar UV akan berubah menjadi lukisan kontemporer yang memukau. Wow keren banget, Sob!

Baca juga: Air Terjun Tukad Cepung Bali, Wisata Alam yang Unik dan Memukau

Makanya Sobat Turisian yang berencana atau sedang liburan di Pulau Dewata, jangan lupa mampir ke Taman Nusa di Gianyar Bali ini. Selain menyenangkan, wisata ke tempat ini juga bisa menambah wawasan dan meningkatkan rasa cinta kita sama Indonesia.*

 

 

 

Sumber & Foto: indonesia.travel

Pos terkait