TURISIAN.com – Pemda Kabupaten Bogor, Jawa Barat meluncurkan aplikasi Ekabo untuk mendorong pertumbuhan kunjungan wisatawan di kawasan ini.
Bersamaan dengan peluncuran aplikasi Eksplorasi Kabupaten Bogor (Ekabo) itu juga dikukuhkan pengurus Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) masa bakti 2023-2027.
Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asekbang), Suryanto Putra mengemukakan bahwa Ekabo adalah sebuah terobosan untuk memberikan kemudahan. Khususnya, bagi para wisatawan yang ingin menjelajahi keindahan beragam objek wisata di daerah ini.
Suryanto juga menegaskan pentingnya untuk terus mengkampanyekan tagline Kabupaten Bogor sebagai “Sport and Tourism”.
BACA JUGA: DPRD Kabupaten Bogor Dorong Setu Cibinong Menjadi Sport Tourism
“Mari kita tekadkan untukk memajukan sektor pariwisata sebagai kunci utama percepatan pertumbuhan ekonomi daerah,” ujar Suryanto seperti dikutip dari laman resmi Kabupaten Bogor, Jumat 22 Desember 2023.
Menurut Suryanto Putra, potensi luar biasa di bidang Sport and Tourism ini harus diperkenalkan secara masif dengan pendekatan kreatif dan inovatif.
Oleh sebab itu, dengan memaksimalisasi media digital, Pemerintah Kabupaten Bogor bertekad menarik perhatian lebih banyak wisatawan.
Baik dari dalam negeri maupun mancanegara guna melonjakkan devisa sekaligus juga menggerakkan industri pariwisata. Serta, mengangkat perekonomian daerah.
BACA JUGA: Dispora Kabupaten Bogor Ingin Event Gowes 2023 Makin Meriah
Keberadaan Pengurus BPPD
Begitu pun dengan keberadaan pengurus BPPD yang terdiri dari berbagai unsur seperti kepariwisataan, akademisi, media, dan kalangan profesional, diharapkan bisa mendorong promosi.
“Dengan demikian, citra pariwisata Kabupaten Bogor dapat mencapai tingkat maksimal,” tambahnya/
BPPD sebagai mitra pemerintah daerah, pinta Suryanto diharapkan dapat mencari sumber pendanaan di luar APBD dengan lebih kreatif.
Hal ini bertujuan untuk melibatkan diri dalam penyelenggaraan event-event berkelas nasional dan internasional di bidang Olahraga dan Pariwisata.
BACA JUGA: Stadion Pakansari, Spot Wisata Olahraga di Kabupaten Bogor
“Perkuat sinergi, kembangkan kolaborasi dengan pemangku kepentingan pariwisata nasional maupun internasional,” tegasnya.
Dengan demikian, industri pariwisata, budaya, olahraga, UMKM, dan ekonomi kreatif bisa sama-sama meraih kemajuan dan perkembangan yang gemilang,” sambungnya.
BACA JUGA: Jalan-jalan ke Mini Mania Puncak Bogor, Serasa di Luar Negeri Lho
Sementara itu Budi Cahyadi Wiryadi, Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, mendorong supaya BPPD harus menggelar berbagai kegiatan menarik.
Tujuannya, untuk mengundang para wisatawan ke Kabupaten Bogor sehingga target 10 juta wisatawan per tahun bisa tercapau.
“Kita ingin melihat inovasi dari mereka, yang mampu menciptakan daya tarik bagi para wisatawan. Dengan kehadiran aplikasi Ekabo, event-event yang mereka rancang akan lebih mudah diakses oleh wisatawan,” kata Budi. ***