TURISIAN.com – Pelestarian Taman Wisata Labuhan Bangkalan, Madura, Jawa Timur oleh Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore (PHE WMO) mendapatkan apresiasi.
Hal ini, setelah mereka berhasil mengupayakan keberlanjutan flora dan fauna di wilayah tersebut, di bawah naungan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Madura.
Menurut Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA SKW IV Madura, Dhany, bahwa kegiatan konservasi yang telah dilakukan ini sangat berharga.
Khususnya, dalam memperkaya data konservasi di wilayah Madura.
BACA JUGA: Petualangan ke Gunung Kaba Bengkulu yang Memukau
“Langkah ini memberikan kontribusi yang signifikan dalam menjaga keanekaragaman hayati,” katanya.
Pujian juga datang dari Kepala Bidang KSDA Wilayah II Gresik, Ichwan, yang mengapresiasi PHE WMO atas kiprah mereka dalam konservasi, terutama di wilayah utara Madura.
“BKSDA mendukung peningkatan kapasitas para pahlawan lokal untuk mendapatkan sertifikasi sebagai penggerak konservasi,” ujarnya.
Sementara itu Anang Yulianto, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangkalan, juga menegaskan kesiapannya untuk bekerja sama dalam upaya memperbaiki ekosistem .
BACA JUGA: Wisata ke Pulau Kassa Seram Bagian Barat yang Memesona
Regional Indonesia Timur
Utamanya, yang berdampak positif terhadap kualitas hidup, baik dari segi air, udara, maupun tutupan lahan, dengan melibatkan masyarakat sekitar.
Selama ini PHE WMO, yang merupakan bagian dari zona 11 Regional Indonesia Timur Subholding Upstream, menjalin kerja sama dengan Yayasan EKSAI Bird Banding sejak tahun 2016 hingga 2021.
Hasilnya sungguh membanggakan, di mana telah berhasil menandai 202 individu burung dari 32 jenis yang berbeda.
Dari jumlah tersebut, satu jenis burung masuk dalam kategori terancam punah, tujuh jenis dilindungi.
BACA JUGA: Mengenal Lebih Dekat Gua Jepang Tahura Ir H Juanda, Serem Gak Sih?
Dan empat jenis burung merupakan burung endemik yang hanya ditemukan di wilayah tersebut.
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen PHE WMO dalam menjaga keberagaman hayati dan keindahan alam Madura.
Sekaligus juga menunjukkan bahwa kerja sama yang kuat antara Taman Wisata Labuhan Bangkalan dengan berbagai pihak dan perusahaan bertanggung jawab.
Seperti PHE WMO, dapat menciptakan dampak positif yang signifikan bagi pelestarian alam dan kehidupan di wilayah tersebut. ***