Candi Abang Yogyakarta yang Unik, Berbentuk Piramida Mirip Bukit Teletubbies

Candi Abang Yogyakarta
Candi Abang Yogyakarta. (Source: Dispar Sleman)

TURISIAN.com – Sleman menyimpan cukup banyak situs candi yang menarik Sobat Turisian kunjungi. Selain Candi Prambanan yang sudah tersohor, ada Candi Abang yang unik dan menarik kalian datangi saat liburan di Yogyakarta.

Lokasi situs bersejarah ini berada di Desa Wisata Candi Abang. Masuk wilayah Dusun Sentonorejo, Desa Jogotirto, Berbah, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Letaknya di kawasan perbukitan, sehingga desa ini begitu asri dan indah.

Candi Abang Yogyakarta ini terkenal pula dengan sebutan Puncak Teletubbies karena bentuknya memang mirip dengan bukit-bukit hijau yang ada di film Teletubbies. Sementara nama “Abang” berasal, karena dalam pembuatannya menggunakan batu bata yang berwarna merah.

Dalam Bahasa Jawa, kata “abang” berarti merah. Hal ini sangat unik sebab pada umumnya candi terbuat dari batuan andesit.

Sobat Turisian kalau berkunjung ke tempat ini akan terpukau dengan bangunan candi yang berbentuk menyerupai piramida di Mesir. Kemudian ada sebuah sumur di bangian tengahnya. Kini Candi Abang tertutup rumput hijau yang menyamarkan bentuk candi sehingga justru terlihat seperti bukit dome yang hijau.

Baca juga: Lava Bantal Berbah Sleman, Wisata Geo Heritage Bekas Aliran Lava Gunung Api

Hal itulah yang melahirkan sebutan sebagai Puncak Teletubbies. Namun justru inilah yang menjadi daya tarik destinasi wisata Yogyakarta ini. Tempatnya sangat cocok untuk Sobat Turisian bersantai di pagi hari karena udaranya akan sejuk dan menenangkan.

Nah kalau ingin puas mengeksplorasi wisata Candi Abang Yogyakarta ini dan menikmati suasana pedesaan, Sobat Turisian bisa menginap di sini. Tersedia sejumlah fasilitas penginapan yang di sekitar desa wisata Sleman tersebut.

Objek Wisata Lain Dekat Candi Abang Yogyakarta

Agar lebih seru lagi, kalian bisa juga mengunjungi objek wisata lain yang tak jauh dari tempat ini. Di antaranya ada objek wisata Goa Jepang Jogotirto yang konon berdiri sebelum kemerdekaan Indonesia. Dahulu gua ini berfungsi sebagai tempat berlindung pasukan Jepang, sekaligus untuk memantau pergerakan pribumi.

Selain itu, masih berupa wisata gua di Desa Wisata Candi Abang Yogyakarta ada juga Goa Sentono. Destinasi wisata yang ini termasuk gua buatan yang dahulu berguna sebagai tempat bersemedi atau bertapa. Pada dinding gua Sobat Turisian bisa melihat pahatan relief yang menggambarkan dewa-dewa agama Hindu.

Baca juga: Wajib Coba! Soto Tengkleng Legendaris Sleman yang Satu Ini!

Keberadaan Gua Sentono belum ada sumber pasti kapan pembangunannya. Namun perkiraan pembuatannya pada abad ke-9 di masa Kerajaan Mataram Kuno. Gua Sentono terdiri atas tiga ceruk, ceruk pertama dan kedua berupa lingga yoni dengan pahatan dewa-dewa Hindu. Sedangkan curuk ketiga berfungsi sebagai tempat pemujaan dan persembahan.*

Pos terkait