Safari Ramadhan PHRI Jawa Barat ke-33 Resmi Dibuka di eL Hotel Bandung

Safari Ramadhan PHRI
Suasana pembukaan Safari Ramadhan PHRI ke-33 di eL Hotel Bandung, Senin malam, 3 Maret 2025. (Foto: Turisian.com/Ist)

TURISIAN.com – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Barat resmi menggelar Safari Ramadhan ke-33 di eL Hotel Bandung pada Senin malam, 3 Maret 2025.

Acara ini menjadi ajang silaturahmi bagi para pelaku industri perhotelan dan restoran dalam suasana penuh kebersamaan di bulan suci Ramadhan.

Sementara itu, Ketua PHRI Jawa Barat, Dodi Ahmad Sofiandi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Safari Ramadhan ini merupakan agenda tahunan.

Tujuannya,  untuk mempererat hubungan antaranggota PHRI serta berbagi berkah dengan masyarakat sekitar.

“Melalui kegiatan ini, kita ingin menguatkan solidaritas di antara para pelaku industri perhotelan dan restoran. Sekaligus berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan,” ujar Dodi.

Ketua PHRI Jawa Barat Dodi Ahmad Sofiandi. (Foto: ist)

BACA JUGA: Ketua Umum PHRI Haryadi, Industri Hotel Sedang Menghadapi Masa Sulit

Sambutan Tuan Rumah

Sedangkan General Manager eL Hotel Bandung Iyok Supriatna juga turut memberikan sambutan hangat kepada para tamu undangan.

Ia menyatakan kebanggaannya dapat menjadi bagian dari acara penting ini. Dan berharap Safari Ramadhan tahun ini dapat memberikan manfaat yang luas bagi seluruh peserta dan masyarakat.

“Kami merasa terhormat dapat menjadi tuan rumah dalam acara ini. Semoga kegiatan ini semakin mempererat kebersamaan. Serta memperkuat industri perhotelan dan restoran di Jawa Barat,” katanya.

General Manager eL Hotel Bandung, Iyok Supriatna. (Foto: Ist)

Acara pembukaan Safari Ramadhan ini dihadiri oleh para pengusaha hotel dan restoran. Hadir juga, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari berbagai organisasi terkait.

Selain berbuka puasa bersama, rangkaian acara juga meliputi pemberian santunan kepada anak yatim. Termasuk,  tausiyah agama untuk memperdalam makna Ramadhan.

Safari Ramadhan PHRI Jawa Barat ke-33 diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi.

Disamping itu juga mempererat solidaritas di sektor perhotelan dan restoran, serta meningkatkan kepedulian sosial terhadap sesama. ***

Pos terkait