TURISIAN.com – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah wisatawan Indonesia yang bepergian ke luar negeri periode Agustus 2024, mencapai 648,11 ribu perjalanan.
Atau mengalami penurusan drastis hingga 29,38 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Kendati demikian, Plt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti, mengungkapkan bahwa angka ini masih menunjukkan kenaikan 11,67 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
“Penurunan ini dipicu oleh berakhirnya periode libur sekolah,” ujar Amalia dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa, 1 Oktober 2024.
Secara kumulatif, total perjalanan wisatawan nasional sepanjang Januari hingga Agustus 2024 mencapai 5,99 juta perjalanan, tumbuh 20,93 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Meski begitu, angka ini masih sedikit lebih rendah dibandingkan periode yang sama sebelum pandemi melanda.
Sementara itu, negara-negara di kawasan ASEAN tetap menjadi destinasi favorit wisatawan Indonesia. Dengan, Malaysia mendominasi sebagai tujuan utama, mencakup 31,22 persen dari total perjalanan ke luar negeri.
Meskipun angka ini menurun dibandingkan bulan sebelumnya, Malaysia masih mempertahankan posisinya.
Sedangkan pada urutan kedua, Arab Saudi mencatatkan 20,53 persen perjalanan wisnas. Sementara Singapura berada di posisi ketiga dengan 13,70 persen, meningkat dari bulan Juli.
Pusat Mobilitas Wisata
BPS juga mencatat jumlah perjalanan wisatawan nusantara (wisnus) pada Agustus 2024 mencapai 75,88 juta perjalanan, turun tipis 1,77 persen dari bulan Juli.
Namun, bila dibandingkan dengan Agustus 2023, terjadi peningkatan signifikan sebesar 29,31 persen.
Pulau Jawa masih menjadi pusat mobilitas wisata nusantara, dengan 68,05 persen dari total perjalanan berasal dari Jawa.
Provinsi Jawa Timur mencatat perjalanan tertinggi dengan 13,93 juta perjalanan, meskipun terjadi penurunan sebesar 14,30 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Sebaliknya, bila dibandingkan dengan Agustus tahun lalu, angka ini naik 6,13 persen.
Sebagai tujuan, Jawa Timur tetap mendominasi dengan 14,59 juta perjalanan, diikuti Jawa Barat (13,04 juta) dan Jawa Tengah (10,85 juta).
Jakarta, Banten, Sumatera Utara, Yogyakarta, Sulawesi Selatan, Bali, dan Sumatera Barat juga menjadi destinasi favorit wisatawan domestik.
Secara kumulatif, perjalanan wisatawan nusantara sepanjang Januari hingga Agustus 2024 mencatatkan fluktuasi, dengan puncaknya terjadi pada April, yaitu sebesar 104,53 juta perjalanan. ****