Pemkot Cilegon Siapkan 1.000 Mudik Gratis, Ini Syaratnya

Pemkot Cilegon
Tol Cipali masih terlihat lenggang karena belum terlihat aktivitas mudik lebaran. Foto: Turisian.com/Duta Ilham

TURISIAN.com – Pemerintah Kota atau Pemkot Cilegon, Banten mempersipakan 1.000 kursi untuk mudik gratis ke Pulau Jawa dan Sumatera. Pemudik akan diangkut bus.

Dimana setiap bus akan di isi 50 peserta pulang kampung gratis. Tujuan, dari mudik gratis ini yakni untuk menekan kecelakaan, terutama sepeda motor.

Disamping itu, program ini diharapkan bisa  mengurangi kemacetan di seluruh jalur mudik Idulfitri.

“Kita siapkan 1.000 peserta mudik gratis. Dalam 1 bus akan lebih kurang 50 orang,” ujar Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian, baru-baru ini.

BACA JUGA: Ayo Daftar Mudik Bareng Gratis Kota Bandung! Begini Caranya!

Syarat untuk bisa mengikuti program ini yakni peserta mudik gratis harus memiliki KTP Kota Cilegon. Dan mendaftar pada 11 April dengan pemberangkatan pada 19 April 2023.

Lokasi pendaftaran di kantor Pemkot Cilegon dan Radio Mandiri FM Cilegon.

“Intinya adalah kami persembahkan kepada seluruh perusahaan yang ada di Kota Cilegon, untuk dapat berbagi dengan masyarakat Kota Cilegon,” tuturnya.

Sedangkan pada program mudik gratis saat Idul Fitri 2022 lalu, Pemkot Cilegon juga menyiapkan 475 tempat duduk, dengan tujuan Pulau Jawa saja.

BACA JUGA: Mudik Bawa Motor? Mending Ikuti Program Motor Gratis dari Kemenhub!

Pulang kampung gratis Lebaran 2023 ini, Pemkot Cilegon akan bekerja sama dengan sejumlah perusahaan yang ada di Kota Baja.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cilegon, Joko Purwanto meminta partisipasi pelaku industri bisa mensukseskan program tersebut.

Halini, demi mengurangi kemacetan serta kecelakaan lalu lintas di jalur mudik.

“Kita optimis tercapai, kan maksimal 30 bus minimal 20 unit bus. Kita akan segera bersurat kepada pihak-pihak industri, mudah-mudahan ada respons yang baik,” ujar Joko Purwanto.

Ia telah menurunkan petugas untuk bisa mengkoordinasi program ini sehingga pada pelaksanaannya nanti bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan. ****

Pos terkait