TURISIAN.com – Setelah mengeksplorasi deretan objek wisata alam di Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Sobat Turisian jangan lewatkan untuk wisata kuliner. Salah satunya bisa memilih mencoba kue-kue jajanan pasar khas Selayar.
Sobat Turisian harus mencoba beberapa jajanan pasar yang tersebar di beberapa tempat, terutama di pasar-pasar tradisional. Secara umum, aneka kue jajanan pasar tersebut tidak beda jauh dengan kue tradisional di daerah lain Sulawesi Selatan meski mungkin berbeda nama.
Berikut ini ada empat kue jajanan pasar khas Selayar yang patut Sobat Turisian coba saat berlibur ke sana, di antaranya:
1. Pallu Bandang
Kue yang satu ini berbahan dasar singkong dan di tempat lain terkenal sebagai Kue Mata Roda. Adonannyan terbuat dari singkong parut dengan isian buah pisang. Biasanya berbentuk bulat, tapi ada juga yang mengkreasinya dengan bentuk lain.
Pembuatan kue jajanan pasar khas Selayar ini dengan cara mengkukus. Saat penyajian, kue ini lengkap dengan taburan parutan kelapa. Bahan singkong inilah yang membuat Pallu Bandang terasa kenyal, gurih dengan aroma khas dari pisang.
Baca juga: Inilah Kue Te’re Khas Selayar yang Sudah Ada Sejak Zaman Kerajaan
Masyarakat Selayar biasanya menggunakan pisang raja yang benar-benar matang untuk isian kue ini, sehingga memberikan rasa wangi pada kue. Kue jenis ini banyak terdapat di pasar tradisional Bonea, Kota Benteng, ibu kota Kabupaten Kepulauan Selayar.
2. Kue Rokok-Rokok
Jajanan pasar khas Bumi Tanadoang berikutnya, yaitu Kue Rokok-Rokok. Kata rokok di sini berarti bungkus dalam Bahasa Selayar. Dari namanya sudah ketahuan kalau kue ini mempunyai bungkus dalam pembuatannya.
Rokok-rokok merupakan kue berbahan dasar singkong yang terbungkus daun pisang. Memasaknya dengan cara mengukus adonan berupa parutan singkong dan isinya berupa parutan kelapa dengan campuran gula merah.
Sepintas kue jajanan pasar khas Selayar yang satu ini mirip Pallu Bandang, namun isi dari kue membuat cita rasanya berbeda. Penjual kue ini bisa Sobat Turisian temui di pasar-pasar tradisional.
Tapi dapat pula Sobat Turisian beli di toko-toko kue di Kota Benteng atau di kampung-kampung yang mungkin Sobat Turisian lewati ketika mengunjungi destinasi wisata di Bumi Tanadoang tersebut.
Terdapat juga varian kue jajanan pasar khas Selayar tersebut dengan bahan dasar tepung beras dan isian berupa pisang. Di Makassar jenis kue ini terkenal dengan sebutan rokok-rokok unti. Unti adalah pisang dalam bahasa Makassar. Di Selayar pun, kue jenis ini sangat gampang Sobat Turisian temukan di berbagai tempat.
3. Roti Eja
Kalau Sobat Turisian mau tahu kue yang sangat khas di Selayar, mungkin Roti Eja salah satunya. Tampilannya berwarna merah cenderung kecokelatan dengan tekstur yang kenyal. Pembuatannya dengan cara memasak di dalam oven. Bahan-bahannya berupa tepung beras dan gula merah sebagai pemanis pada kue tersebut.
Baca juga: Mengenal A’tojeng, Permainan Ayunan Raksasa Tradisional Kepulauan Selayar
Biasanya di atas kue jajanan pasar khas Selayar yang satu ini terdapat taburan potongan kecil kenari. Sehingga menambah rasa nikmat dari kue tersebut. Selain di pasar tradisional, Sobat Turisian akan banyak menemukannya di warung-warung kecil di Benteng, Kepulauan Selayar.
Kudapan roti eja ini juga terkenal bisa tahan agak lama, sekitar semingguan. Jadi, selain Sobat Turisian bisa memakannya di tempat, kue ini pun cocok sebagai oleh-oleh.
4. Buroncong
Kue yang termasuk jajanan pasar khas Selayar yang juga layak Sobat Turisian coba yaitu Buroncong, yang juga terkenal sebagai kue khas Makassar. Meski demikian, jenis camilan satu ini bisa banyak kalian jumpai di Selayar.
Biasanya, para pedagang menjajakan Buroncong dengan gerobak dan mereka membuatnya langsung dengan perapian yang terdapat di gerobak tersebut. Alhasil, kue ini dapat kalian peroleh dalam kondisi masih hangat.
Baca juga: Yuk Nikmati Suasana Senja di Puncak Tanadoang Selayar!
Bentuk kue jajanan pasar khas Selayar yang satu ini meyerupai busur, sekilas mirip kue pukis atau bandros di Jawa Barat. Bahan-bahannya terdiri dari tepung terigu, parutan kelapa muda, gula pasir, dan sedikit penambah aroma rasa. Saat memakan kue ini rasa kelapanya sangat menonjol, Sob!
Di luar ke empat kue pasar tersebut, masih banyak lagi camilan khas Selayar lainnya yang tak kalah lezat rasanya.*
Sumber & Foto: Dispar Kab. Kepulauan Selayar