Menikmati Pegunungan Trawas, Kini Sudah Bisa Stay di Locca Lodge Hotel

Pegunungan Trawas
Penginapan Locca Lodge Trawas yang berdiri di kawasan Pegunungan Trawas, Mojokerto, Jawa Timur. (Instagram/@loccalodge_trawas)

TURISIAN.com – Menikmati kawasan pegunungan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur bisa menjadi pengalaman tersendiri.

Apalagi dengan pesona alamnya yang eksotis dan masih sangat asri, membuat pengunjung serasa enggan untuk cepat beranjak.

Inilah tempat wisata alternatif, ketika kalian berkunjung ke Jawa Timur. Khususnya, di wilayah Kabupaten Mojokerto.

Untuk menambah pengunjung betah berlama-lama tinggal, pengelola tempat wisata di kawasan tersebut terus melakukan inovasi. Tentu, semua ini dilakukan agar  memberikan kenyamanan bagi para pelancong.

BACA JUGA: 3 Wisata Malam Jawa Timur yang Bikin Pengunjungnya Males Balik

Terbaru, kini berdiri penginapan di tengah hutan pinus kawasan Trawas yang memberi pelayanan bak hotel berbintang.

Lokasinya di area wisata Air Terjun Dlundung, Trawas.  Jarak tempuhnya satu jam perjalanan menggunakan kendaraan mobil dari Kota Surabaya.

Penginapan yang dioperasikan sejak akhir September lalu itu diberi nama Locca Lodge Trawas.

Didirikan oleh Jungle Hospitality

Didirikan oleh Jungle Hospitality, sebuah operator hospitality management yang sebelumnya bergerak di bisnis kuliner berbasis wisata.

“Saat ini kami merambah ke dunia hospitality yang lebih lengkap. Kami awali dengan mendirikan Locca Lodge Trawas, sebuah penginapan bernuansa alam terbuka,” kata Pendiri Jungle Hospitality Danny Budiman, seperti dikutip Turisian.com dari Antaranews, Senin 21 November 2022.

BACA JUGA: Candi Tikus Trowulan, Alternatif Tujuan Wisata di Mojokerto Jawa Timur

Pengelolaan penginapan Locca Lodge Trawas menggandeng KBM Eko Wisata Jawa Timur.

“Karena Locca Lodge Trawas berlokasi di area milik KBM Eko Wisata Jawa Timur,” ujar Danny, menjelaskan.

General Manager KBM Eko Wisata Jawa Timur Berthus Sudarmeidi memastikan telah melakukan proses verifikasi kelayakan terhadap penginapan Locca Lodge Trawas.

Akomodasi dengan mengambil tema ramah lingkungan ini sendiri  digagas oleh Jungle Hospitality sejak Mei 2022.

Menurutnya, penginapan tersebut akhirnya dinyatakan layak sebagai rekanan untuk pemberdayaan lokasi wisata milik mereka. Khususnya, guna dikelola tanpa merusak ekosistem yang sudah ada.

BACA JUGA: 5 Pantai di Selatan Jawa yang Memesona, Nomor 4 Ada Air Terjunnya!

“Tentunya kini menjadi daya tarik wisata baru. Mudah-mudahan menjadi ikon wisata di kawasan Air Terjun Dlundung, Trawas,” katanya.

Kolaborasi pengelolaan penginapan Locca Lodge Trawas masih terus dikembangkan dengan memberdayakan masyarakat di sekitar lokasi usaha.

Jessy “Coq” Siswanto, salah satu rekan utama Jungle Hospitality di Locca Lodge Trawas, mengapresiasi berdirinya penginapan di tengah hutan pinus Trawas ini.

“Locca Lodge hadir dengan konsep unik, yang menawarkan rasa nyaman di tengah hutan pinus kawasan pegunungan Trawas.

Mudah-mudahan memberikan dampak positif, salah satunya membuka peluang lapangan kerja  bagi masyarakat sekitar,” ucapnya. ***

Pos terkait