17 Tempat Wisata Kuliner Berbagai Daerah di Indonesia

wisata kuliner di Indonesia
Tempat wisata kuliner Jimbaran Bali. (source: Kemenparekraf)
Alun-Alun Malang

Mengawali perburuan kuliner di Malang, wajib mengunjungi Toko Oen. Berdiri sejak tahun 1930-an, toko ini menawarkan es krim jadul yang segar dan nikmat.

Kemudian Depot Hok Lay yang sudah ada sejak 1946, menawarkan kesegaran susu sapi murni dalam kemasan botol kaca. Wah banyak makanan legendarisnya, Sob!

Alun-Alun Batu

Kulineran di Kota Batu juga menarik. Desatinasi wisata kuliner yang terkenal di sana, yakni Pos Ketan Legenda 1967. Lalu ada Lok-lok Satay yang terbuat dari seafood, dengan berbagai pilihan saus. Antara lain saus tomat, sambal, mayonaise, barbeque, dan saus spesial menciptakan rasa yang lezat.

Kawasan Jimbaran, Bali

Jimbaran merupakan salah satu destinasi favorit di Bali. Banyak tempat wisata menarik, mulai dari wisata alam hingga kuliner ada di sana. Ada Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana dan Dreamland.

Untuk wisata kuliner, Sobat Turisian bisa mampir ke pusat wisata kuliner di sepanjang Pantai Jimbaran. Tiga di antaranya yaitu Menega Cafe, Bela Seafood, dan Nelayan Reataurant. Tempat-tempat ini menyajikan kelezatan hidangan boga laut.

Rimba Jaya & Melayu Square Tanjung Pinang

Berwisata ke Kota Tanjung Pinang, Kepri, wajib mampir ke Melayu Square dan Rimba Jaya Night Market. Tempat tersebut dapat menjadi pilihan untuk tujuan wisata kuliner.

Terdapat ratusan pedagang di tempat ini. Mereka menjajakan dagangannya dari sore hingga tengah malam. Aneka ragam sajian khas Tanjung Pinang dan Pulau Bintan, dapat Sobat Turisian rasakan di dua lokasi pusat kuliner tersebut.

Rimba Jaya menyajikan beragam santapan khas Bintan dan Tanjung Pinang. Harga-harga makanannya pun sangat ramah di kantong, bahkan ketika ingin berpesta seafood sekalipun.

Pantai Losari, Makassar

Kawasan Pantai Losari menjadi destinasi wisata populer di Makassar, baik pesona pantai maupun kulinernya. Ada Pisang Epe yang menajdi salah satu kuliner khas di sana. Makanan ini berbahan utama pisang kepok yang dibakar, lalu disiram gula merah di atasnya.

Tak hanya itu, banyak lagi para pedagang coto Makassar asli. Makanan khas yang memadukan ketupat, jeroan sapi, dan kaldu yang lembut dengan cita rasa otentik.*

 

 

Pos terkait