Di saat-saat tertentu, kala angin bertiup tak terlalu kencang, Sobat Turisian bisa menyaksikan sejumlah atlet dan para ahli gantole beraksi. Jika tertarik, bisa kok mencobanya dengan tandem bersama mereka, namun harus mengeluarkan kocek lebih. Fasilitas lainnya tersedia juga, seperti kantin, musala, dan gazebo.
Puncak Watu Cenik
Bukit ketiga yang menjadi spot terbaik menikmati keindahan Waduk Gajah Mungkur, yaitu Puncak Watu Cenik. Terletak di sekitar pelepasan ramp gantole yang pertama. Di sini, juga terdapat makam dan petilasan leluhur desa.
Watu Cenik merupakan puncak terpendek di antara dua bukit lain. Tetapi Watu Cenik menjadi spot terdekat untuk menyaksikan pesona waduk. Tampak keelokan waduk yang membendung sungai terpanjang di Pulau Jawa itu, Sungai Bengawan Solo, berpadu apik dengan bentangan perbukitan kapur Gunung Sewu.
Di permukaan waduk, tampak karamba ikan milik nelayan yang tersebar cukup banyak. Ada juga Letter board raksasa bertuliskan “Watu Cenik” yang menjadi spot foto instagenik. Jika banyak waktu luang, nikmati pula momen sunset di titik ini yang membius senja perlahan tenggelam di balik perbukitan.
Baca juga: 11 Event Unggulan CoE Jawa Tengah Tahun 2022
Itulah tiga bukit di Wonogiri yang menjadi spot terbaik menikmati pesona keindahan Waduk Gajah Mungkur. Rute untuk menuju ke lokasi ini sangatlah mudah.
Dari Kota Wonogiri, hanya perlu mengikuti papan petunjuk ke arah waduk atau Kecamatan Wuryantoro. Setelah jembatan waduk, belok ke kanan di gang pertama. Dari belokan ini, kendaraan akan terus bertemu rute curam menanjak, berkelok, dan sempit. Hingga akhirnya tiba di lokasi.*