5 Kuliner Tradisional Betawi yang Melegenda dan Masih Bisa Dinikmati di Jakarta

Kuliner tradisional Betawi
Soto Betawi. (source: indonesia.travel)
Asinan Betawi

Selanjut ada yang segar-segar, dikenal dengan Asinan Betawi. Berisi campuran aneka buah dan sayur, ditambah kuah yang menggugah selera.

kuliner tradisional betawi

Asinan Betawi ini sangat cocok disantap saat cuaca panas di siang hari. Dilengkapi kerupuk mi kuning, kerupuk merah, dan sambal kacang pedas yang disajikan dalam keadaan dingin. Rasanya sungguh menyegarkan di mulut.

Untuk menikmatinya, bisa coba di beberapa tempat kulineran di Jakarta yang terkenal menjual asinan Betawi yang super enak. Antara lain Asinan Betawi H. Mansyur di Rawamangun dan Asinan Betawi Ibu Yenni di Kebayoran Baru. Tersedia juga layanan via ojek online.

Gabus Pucung

Makanan tradisional Betawi yang juga wajib dicoba yaitu Gabus Pucung. Sesuai namanya, bahan utama kuliner ini, ikan gabus yang dimasak dengan bumbu buah keluak yang sering digunakan dalam masakan khas Jawa, rawon.

Gabus pucung

Cita rasa gabus pucung didominasi sensasi gurih berpadu asam, lengkap dengan daging ikan gabus yang tebal, empuk, dan nikmat. Rekomendasi tempat makan gabus pucung yang cukup enak dan bisa pesan lewat ojek online, yaitu Dapur Betawi, Pondok Cabe, atau Rumah Makan H. Nasun, Jagakarsa.

Soto Betawi

Satu lagi kuliner legendaris Betawi yang populer di masyarakat Indonesia, Soto Betawi. Jenis soto yang dikenal memiliki kuah kental dengan campuran susu, dipadukan dengan potongan daging sapi atau kambing hingga jeroan.

Soto Betawi identik dengan cita rasa bumbu rempah sedap, sulit untuk ditolak. Isiannya berupa potongan kentang, tomat, daging, serta jeroan seperti babat, paru, dan hati yang dihidangkan bersama perasan jeruk nipis, sambal, dan emping. Diberi sedikit minyak untuk menambah rasa gurih.

Baca juga: Nikmati Pesona Teluk Jakarta dari Atas Kapal Augustine Phinisi

Makanan ini cocok sebagai pilihan menu makan siang di Jakarta. Ada beberapa penjual Soto Betawi yang cukup tenar dan sudah bisa dipesan via ojek online. Diantaranya Soto Betawi H. Ma’ruf yang berlokasi di Cikini, Jakarta Pusat. Kedai ini sempat viral di Jakarta karena antreannya yang memakan waktu berjam-jam.

Jika Anda berada di wilayah Jakarta Selatan, bisa coba Soto Betawi H. Husein di Setiabudi. Cita rasa Soto Betawi-nya juga tak kalah menarik untuk dicoba.*

 

 

 

 

Pos terkait