TURISIAN.com – Liburan di Kota Bogor dan mencari suasana pedesaan? Mending langsung saja Sobat Turisian kunjungi Desa Wisata Mulyaharja. Lokasinya di Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat. Kelurahan yang terdiri dari 12 RW dengan 57 RT ini, memiliki potensi pariwisata yang cukup besar yang wajib Sobat Turisian nikmati.
Desa Wisata Mulyaharja merupakan kelurahan yang masih memiliki lahan persawahan dan area hijau yang masih luas di Kota Bogor. Kondisi alamnya sangat menarik dan cocok untuk Sobat Turisian jelajahi di musim liburan sekolah kali ini.
Masyarakat Mulyaharja terkenal ramah, santun, dan menerima tamu dengan baik, tentu akan membuat nyaman liburan di desa ini. Di sini, Sobat Turisian juga bisa menikmati panorama persawahan yang indah berlatar Gunung Salak. Istimewanya lagi, tanaman padinya pun organik dan menjadi ikon desa ini.
Daya Tarik Wisata Visit Mulyaharja
Semua daya tarik wisata desa ini dinamai Visit Mulyaharja. Di dalamnya tak hanya soal hamparan alam persawahan, namun ada magnet wisata lainnya. Di antaranya sektor industri sandal yang merupakan mayoritas pencaharian masyarakat setempat. Lalu ada kuliner khas dan home industry kue tradisional yang juga menjadi andalan.
Selain itu, Sobat Turisian juga bisa menikmati ragam sajian budaya, sejarah, dan edukasi. Salah satunya di wilayah Kampung Lembur Sawah, tepatnya di Saung Eling RW 02 terdapat kuliner dan kearifan lokal yang masih terjaga.
Baca juga: Situ Gede Bogor, Sajikan Alam Menawan Hingga Jadi Pusat Penelitian Hutan Internasional
Seperti adat tradisi masyarakat Sunda yang masih lestari yakni tradisi “Mipit Amit Ngala Menta”. Merupakan tradisi yang bertujuan untuk mengungkapkan rasa syukur kepada Maha Pencipta dan juga sebagai penghormatan kepada Leluhur.
Kemudian ada pula beberapa situs patilasan yang saat ini sedang dalam penelitian. Di Desa Wisata Mulyaharja, Sobat Turisian dapat berinteraksi langsung dengan penduduk lokal untuk merasakan kehidupan masyarakat desa.
Untuk menikmati pengalaman berkesan itu, Sobat Turisian bisa pilih beberapa Paket Trip Kampung. Di antaranya Paket “Ulin di Wahangan Ci Gading” (bermain di sungai ci gading); “Mapay Galengan Sawah” (menelusuri pematang sawah); dan “Mapag Balebat di Awaspaningal” (Menjemput Matahari terbit di Awaspaningal).
Lokasi & Rute ke Desa Wisata Mulyaharja Bogor
Lokasi Desa Wisata Mulyaharja berjarak sekitar 8 kilometer dari pusat Kota Bogor. Kemudian berjarak sekitar 60 kilometer dari Ibu Kota DKI Jakarta.
Baca juga: Mau Cari Tempat Liburan Sekolah ? 13 Wisata Bogor Ini Bisa Jadi Pilihan
Rute menuju desa wisata di Bogor ini, Sobat Turisian dapat mengaksesnya dengan menggunakan sepeda motor maupun mobil. Waktu tempuhnya kurang lebih 40 menit dari pusat Kota Bogor dan sekitar 2 jam dari Jakarta.*
Sumber & Foto: Jadesta Kemenparekraf