TURISIAN.com – KAI Commuter berkolaborasi dengan Line Friends meluncurkan Kartu Multi Trip (KMT) edisi khusus BT21 untuk para pengguna setia Commuter Line.
Sementara itu, Direktur Utama KAI Commuter, Asdo Artriviyanto, mengumumkan inovasi ini pada acara peluncuran di Stasiun BNI City, Jakarta, Senin 12 Agustus 2024.
“Tahun ini, KAI Commuter mempersembahkan KMT spesial BT21. Dengan KMT, para pengguna Commuter Line dapat menikmati beragam kemudahan. Seperti tidak perlu lagi mengantre di loket saat ingin bepergian,” ujar Asdo.
BACA JUGA: Skybridge Bojonggede Resmi Beroperasi, Tingkatkan Penggunaan Moda Transportasi Massal
Sedangkan, KMT edisi BT21 hadir dalam 16 desain yang menampilkan karakter-karakter BT21 dari Line Friends.
Pada tahap pertama peluncuran, KAI Commuter menyediakan 200.000 kartu edisi khusus ini.
KMT edisi BT21 akan mulai dijual di seluruh loket Commuter Line Jabodetabek dan di wilayah enam Yogyakarta pada Selasa (13/8). Harga satuan KMT BT21 dibanderol Rp60 ribu, sudah termasuk saldo Rp10 ribu.
Begitu pun sejak 2015, KAI Commuter telah menjual 15,5 juta KMT, menjadikannya sebagai bagian penting. Yakni, dari kemudahan transportasi di wilayah Jabodetabek dan sekitarnya. ***