Mengusung Kosep Berbeda, Kibarkan Bendera Merah Putih Di Bawah Laut

Mengusung Konsep Berbeda
Menparekraf Sandiaga Uno mengibarkan bendera merah putih di bawah laut Kepulauan Seribu, Sabtu 17 Agustus 2024. (Foto: Dok.Kemenparekraf)

TURISIAN.com – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenarekraf) pada peringatan
Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 tahun ini mengusung kosep berbeda.

Salah satunya adalah melaksanakan pengibaran bendera merah putih di bawah laut Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, Sabtu, 17 Agustus 2024.

Pengibaran bendera merah putih dilakukan langsung oleh  Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Menparekraf tiba di Pulau Pramuka pukul 09:45 WIB, setelah menempuh perjalanan dengan speed boat dari dermaga Pantai Marina Ancol.

BACA JUGA: Bertemu Para Investor, Ini Yang Ditawatarkan Kemenparekraf untuk Pengembangan DPSP

Sesampainya di Pulau Pramuka—yang pada tahun ini masuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024—Sandiaga langsung menuju Lapangan Sepak Bola Pulau Pramuk.

Disini, sang menteri mengikuti upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI.

Upacara tersebut diadakan secara daring bersamaan dengan upacara di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

“Ini adalah wujud keberpihakan pemerintah pusat terhadap daerah-daerah terdepan, terluar, dan yang masih menghadapi berbagai tantangan dibandingkan daerah lain,” kata Sandiaga.

BACA JUGA: Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Jawa Barat Dikukuhkan, Siap Bertugas di HUT Kemerdekaan

Sandiaga berharap,Kepulauan Seribu dapat terus berkembang menuju Indonesia Emas 2045.

Sementara itu Sandiaga juga menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan.

Utamanya, untuk mendorong pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Kepulauan Seribu.

Sedangkan Kemenparekraf sendiri telah meluncurkan berbagai program unggulan. Seperti ADWI 2024 dan Kabupaten/Kota (KaTa) Kreatif.

BACA JUGA: Yuk Kenali Para Pejuang Kemerdekaan Indonesia di Museum PETA Bogor!

Partisipasi Masyarakat

Hal ini, guna meningkatkan partisipasi masyarakat, khususnya generasi muda di Kepulauan Seribu.

Pada kesempatan tersebut, Sandiaga tampil mengenakan busana tradisional Suku Dayak Lebo dari Pedalaman Kelay, Berau, Kalimantan Timur.

Pakaiannya dilengkapi rompi berbahan kulit kayu berwarna cokelat. Lengkap dengan topi berhias bulu burung enggang yang menjuntai.

“Busana ini saya dapatkan langsung dari Kabupaten Berau saat kunjungan ke Desa Wisata Derawan,” akunya.

“Ini menjadi bentuk kebersamaan dengan Presiden dan rekan-rekan yang memperingati Detik-Detik Proklamasi pertama di IKN,” sambung Sandiaga.

BACA JUGA: Jembatan Emas Kota Pangkalpinang Jadi Spot Destinasi Kemerdekaan

Dibagian lain, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, yang juga hadir dalam kesempatan tersebut.

Dito, menekankan bahwa kemerdekaan RI adalah momen refleksi untuk memajukan generasi muda Indonesia, khususnya di bidang olahraga.

Menpora Dito menambahkan, keberadaan mereka di Pulau Pramuka adalah arahan dari Presiden Joko Widodo. Yakni, untuk melaksanakan upacara kemerdekaan di wilayah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar).

BACA JUGA: Kemenparekraf Jajaki Kerjasama dengan Juneyao Airlines di Shanghai

“Saya yakin dengan potensi bahari dan pariwisata di Kepulauan Seribu, daerah ini bisa dikembangkan menjadi pusat olahraga air. Seperti open water swimming dan sailing,” ujarnya.

Menurutnya, pemerintah pusat bersama pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu. Termasuk,  Pemprov DKI Jakarta akan fokus pada pengembangan aquatic sport di wilayah ini.

Menparekraf Sandiaga didampingi oleh Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf/Baparekraf, Hariyanto. Serta Bupati Kabupaten Administratif Kepulauan Seribu, Junaedi. ***

Pos terkait