Taman Bukit Bougenville, Tempat Piknik yang Asyik di Kota Singkawang

Taman Bukit Bougenville
Taman Bukit Bougenville di Kota Singkawang, Kalbar. (Source: Disparpora Kota Singkawang)

TURISIAN.com – Taman Bukit Bougenville merupakan salah satu tempat piknik yang asyik di Kota Singkawang. Di sini Sobat Turisian bisa mengajak keluarga untuk menikmati suasana taman yang asri dengan pemandangan hutan dan perkebunan yang menyegarkan mata.

Destinasi wisata yang satu ini berlokasi di Jalan Pertanian, Desa Sijangkung, Kecamatan Singkawang Selatan, Kota Singkawang, Kalimantan Barat. Berjarak sekira 6 km dari pusat kota Singkawang. Berada tepat di kaki Gunung Pasi.

Sesuai dengan namanya, tempat ini tampak indah dengan mayoritas tanaman bunga bougenville (Bougenvillea spectabilis) yang beraneka warna. Bunga yang biasa disebut juga dengan nama bunga kertas ini menjadi koleksi utama Taman Bukit Bougenville.

Kerennya lagi, di sini Sobat Turisian bisa melihat dan mengenal banyak aneka jenis bunga kertas yang berasal dari dalam dan luar negeri. Jumlahnya sekitar 46 spesies bunga bougenville di taman tersebut. Selain itu,  ada juga jenis bunga lainnya, seperti aglonema, antorium, dan berbagai jenis anggrek.

Salah satu spot favorit pengunjung di Taman Bukit Bougenville, yakni hutan homogen. Kawasan tersebut terkenal dengan Area Super Sejuk karena penuh dengan pohon gaharu yang rindang.

Baca juga: Senangnya Wisata ke Taman Cinta Pajintan Singkawang

Di situ Sobat Turisian tak hanya bisa menikmati udara yang sejuk. Tapi juga bisa memanfaatkan keindahan hutan homogen sebagai spot untuk foto pre-weeding atau foto bersama keluarga dan sahabat tercinta.

Daya Tarik Lain & Jam Operasional Taman

Di Taman Bukit Bougenville ini terdapat pula area kebun buah. Tanaman buah yang ada di tempat wisata tersebut merupakan jenis buah-buahan yang sering para pedagang jual di Kota Singkawang.

Ketika Sobat Turisian berkeliling di kebun buah tersebut, bakal menemukan koleksi tanaman buah. Seperti durian, rambutan, belimbing, dan alpukat. Sehingga liburan kalian di sini akan terasa lengkap dan berkesan.

Di samping itu, objek wisata Taman Bukit Bougenville juga memiliki sebuah danau yang cukup menawan. Sobat Turisian pun bisa menikmati pemandangan alam sekitar dengan berkeliling danau menggunakan perahu. Jangan lupa untuk mengabadikan setiap momen indah di sini lewat jepretan kamera.

Baca juga: Rumah Bosscha, Wisata Sejarah dan Cagar Budaya di Singkawang

Agrowisata di Kota Singkawang ini buka setiap hari, mulai dari pukul 07.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB. Untuk masuk ke sini, Sobat Turisian mesti membayar tiket seharga Rp25.000 per orang.*

 

 

Pos terkait