TURISIAN.com – Event JAFF 2022 yang berlangsung pada 26 November hingga 3 Desember 2022 mampu menyedot 16.000 penonton (pengunjung).
Pelaksanaan Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF) ini pun terbilang paling sukses sepanjang 17 tahun berjalan.
“Selama 17 tahun terlibat menyelenggarakan JAFF, tahun ini paling meriah. Semua berfestival dengan gembira. Ini energi yang besar untuk perfilman kita,” kata Festival Director Ifa Isfansyah dalam keterangan persnya, Minggu 4 Desember 2022.
Tak hanya capaian jumlah penonton yang datang untuk menonton 146 film dari 19 negara. Special Program yang hadir sejak hari pertama hingga hari terakhir ini juga menunjukkan jumlah peserta yang sangat baik.
BACA JUGA: Disparbud Jabar Gelar Event Kertajati Menyapa 2022, Ada Games-nya Lho..
Ifa menyebut ada lebih dari 470 peserta menghadiri 10 Special Program JAFF17. Baik public lecture, book talk, masterclass maupun workshop.
“Hal ini menunjukkan besarnya minat peserta yang ingin memperluas wacana dan mendapatkan pengayaan intelektual dan seni budaya,” ucap Ifa.
Program Forum Komunitas
Sementara itu, program Forum Komunitas yang sempat terhenti karena pandemi berhasil dihadirkan kembali tahun ini.
Forum Komunitas JAFF adalah ruang yang memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan komunitas film di Indonesia sebagai guru perfilman Indonesia.
BACA JUGA: Event The Japan Festival Udayana di Bali Mampu Hadirkan 4.000 Pengunjung
Program ini didukung oleh 56 komunitas film dari berbagai kota di Indonesia dan dihadiri lebih dari 470 peserta dengan rangkaian kegiatan yang terdiri dari Presentasi Komunitas.
Presentasi Komunitas dengan memberikan kesempatan bagi komunitas untuk bersosialisasi dan berbagi gagasan dan layar komunitas yang memutar 17 film karya sutradara perempuan.
Pencapaian JAFF 2022 lainnya adalah penyelenggaraan bioskop bisik yang dihadiri oleh penonton tunanetra untuk nonton bareng film Ngeri-Ngeri Sedap karya Bene Dion Rajaguguk.
Ajish Dibyo selaku Executive Director berharap bioskop bisik bisa terus hadir pada setiap perhelatan JAFF.
“Di tahun-tahun mendatang, kami juga berharap adanya program-program yang dapat mengakomodir para penonton pecinta film yang memiliki keterbatasan dan kebutuhan khusus;” tutur Ajish terkait event JAFF 2022 ***