Jawa Barat Targetkan 100 Juta Wisatawan Domestik pada 2024, Gandeng PUTRI

wisatawan domestik
Sekretaris Daerah Jawa Barat Herman Suryatman saat menghadiri acara Ngopi Bareng PUTRI DPD Jawa Barat, jumat 7 Juni 2024. Foto: Turisian.com/Humas Jabar

TURISIAN.com – Pemerintah Provinsi Jawa Barat menargetkan kunjungan wisatawan domestik menembus angka 100 juta orang pada tahun ini.

Tak hanya itu, kunjungan wisatawan mancanegara juga ditargetkan mencapai 1 juta orang.

“Kami optimistis target ini dapat tercapai dengan kerja keras dan kolaborasi,” ujar Sekretaris Daerah Jawa Barat, Herman Suryatman, di Kota Bandung, Jumat, 7 Juni 2024.

Tahun lalu, Jawa Barat berhasil menarik 85 juta wisatawan domestik dan 740 ribu wisatawan mancanegara.

BACA JUGA: Sandiaga Optimis Target 1.25 Miliar Wisatawan Domestik Tercapai

Tahun ini, Herman yakin angka tersebut akan meningkat. Hal ini, seiring dengan penguatan regulasi, peningkatan fasilitas, serta kemudahan akses ke berbagai destinasi wisata di provinsi ini.

“Kunci pencapaian target ini adalah kolaborasi Pentahelix. Terutama dengan para pelaku jasa pariwisata,” kata Herman.

“Kami akan bekerja sama, sabilulungan, untuk mencapai target tersebut,” sambungnya di saat hadir di acara Ngopi Bareng PUTRI DPD Jawa Barat di Sujiva Resto & Art Space.

Herman menambahkan, sektor pariwisata merupakan salah satu pendorong utama pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat.

BACA JUGA: Kunjungan Wisatawan Domestik ke Bali Terganggu Harga Tiket, Begini Kondisinya

Oleh karena itu, perhatian khusus diberikan pada pembangunan dan pengembangan sektor ini.

“Peningkatan laju pertumbuhan ekonomi terus kami upayakan. Dan pariwisata menjadi salah satu sektor strategis untuk menggerakkan roda ekonomi Jawa Barat,” tutur Herman.

Menjadi Magnet Wisatawan

Pihaknya, akan terus berkomitmen untuk memperkuat regulasi, meningkatkan fasilitas, dan mengalokasikan anggaran yang memadai.”

Jawa Barat memang dikenal memiliki potensi pariwisata yang melimpah, mulai dari pantai, laut, gunung, hingga sektor ekonomi kreatif.

BACA JUGA: Pocari Sweat Run 2024 Diharapkan Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Bandung

Beragamnya destinasi wisata di setiap kabupaten dan kota membuat provinsi ini menjadi magnet bagi wisatawan.

“Industri pariwisata Jawa Barat terus bergairah, terlihat dari peningkatan kunjungan wisatawan setiap tahunnya,” ujar Herman.

Komitmen ini disambut baik oleh Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI).

BACA JUGA: Bogor Aquagame, Wisata Air Seru di Bogor Timur, Ini Harga Tiketnya

Ketua PUTRI Jawa Barat, Taufik Hidayat, menyatakan kesiapannya untuk mendukung berbagai program pemerintah dalam upaya meningkatkan kunjungan wisatawan.

“Kami sangat mengapresiasi komitmen tinggi dari Pak Sekda dalam memajukan pariwisata Jawa Barat, dan kami siap mendukung program-program pemerintah,” kata Taufik.

Dengan berbagai upaya dan kolaborasi yang dilakukan, Jawa Barat siap menyongsong peningkatan signifikan dalam sektor pariwisata pada tahun 2024. ***

Pos terkait