Menikmati Suasana Malam di Rembang Sambil Menyantap Sate Laler yang Sedap

Sate Laler
Sate Laler kuliner malam khas Rembang. (source: visitjawatengah)

TURISIAN.com – Wisata malam di Kabupaten Rembang, Jawa Tengah enaknya sambil menikmati kuliner khas di sana. Ada menu kuliner Sate Laler yang populer sebagai sajian makan malam di Rembang.

Sate Laler menjadi salah satu makanan khas Rembang yang mudah ditemui saat malam tiba, terutama di daerah pusat kota. Lebih maknyus lagi menyantap sate ini saat memasuki akhir tahun karena cuaca di Rembang sedang musim hujan. Cuaca dingin menyantap sate nan lezat sungguh nikmat rasanya.

Selain menjadi makanan malam favorit, Sate Laler pun terkenal sebagai street food-nya Rembang. Para penjualnya memang banyak menjajakan hidangan ini di pinggir jalanan Rembang. Seperti di wilayah Jalan Kartini.

Biasanya, para penjual sate menempatkan dagangannya di depan ruko atau kios-kios yang sudah tutup. Ciri khasnya mereka berjualan menggunakan pikulan, serta memakai lampu uplik sebagai penerangan. Di sampingnya, ada hamparan tikar untuk lesehan, jadi tampak bernuansa tradisional.

Baca juga: 7 Kuliner Khas Ramadhan Berbagai Daerah di Indonesia

Sepintas kuliner khas Rembang ini mirip sate kambing pada umumnya. Namun ukuran potongan daging sate tersebut relatif lebih kecil. Penjual akan langsung membakar pesanan sate di tempat. Satu porsi biasanya berisi 10 tusuk dengan isian daging, lemak, atau hati.

Sobat Turisian bisa menyantap sate tersebut dengan lesehan di tikar, dengan pemandangan hilir mudik kendaraan dan suasana malam Rembang. Memilih untuk membungkus dan membawanya pulang juga tak ada salahnya.

Sajian Sate Laler Rembang

Satu porsi Sate Laler biasa tersaji di atas cobek yang terbuat dari tanah liat. Sama seperti sate kambing yang lain, menggunakan bumbu sambal kecap. Tambah irisan bawang dan tomat agar lebih segar di mulut. Tingkat kepedasannya bisa sesuai dengan keinginan pembeli.

Uniknya lagi, nasi pendamping sate terbungkus daun jati. Biasanya sudah tersaji di tikar-tikar lesehan, ukuran satu bungkus nasi ini sama dengan dua kali ukuran nasi kucing.

Cita rasa daging kambing pada sate ini, memberikan sensasi gurih di lidah. Disusul rasa pedas dan manis sambal kecap yang begitu nendang.

Baca juga: Ragam Sate dari Lima Daerah di Jawa Tengah

Jika berkesempatan berkunjung ke Rembang dan penasaran mencicipi Sate Laler, Sobat Turisian bisa mencarinya selepas Magrib sampai tengah malam. Kadang ada pula penjual yang masih buka sampai dini hari.*

 

 

 

 

Pos terkait